Truk Molen Terbalik di Tanjungpinang

Muhammad Faiz
Truk Molen Terbalik di Tanjungpinang
Truk molen membawa semen terguling usai menabrak lubang. Foto: Lintaskepri/Mfz

Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Satu unit truk molen yang membawa semen aduk dengan nomor polisi BP 8326 WU terbalik di jalan Raja Haji Fisabilillah, Kota Tanjungpinang, Jumat (8/11/2024) sore.

Insiden ini sempat mengakibatkan jalan macet selama beberapa jam.

Maria, warga sekitar yang menjadi saksi mata, mengungkapkan saat itu truk akan memasuki kawasan perumahan.

Disaat truk mau berbelok kearah perumahan, ban truk melewati sebuah lubang selokan yang cukup dalam sehingga mengakibatkan badan truk tak mampu menahan bobot berat dari angkutan dan akhirnya rubuh.

“Suaranya besar semalam, seperti bangunan yang runtuh,” kata Maria.

Dalam kejadian ini, supir dinyatakan selamat dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa mengerikan itu.

Selama beberapa jam supir dan warga bahu membahu membersihkan sisa semen yang bocor mengalir kejalan. (Mfz)

Editor: Ism

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *