Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura, unggul dalam survei terbaru yang dirilis oleh Poltracking Indonesia.
Survei yang dipublikasikan melalui kanal YouTube Poltracking pada Jumat (22/11/2024) menunjukkan pasangan Ansar-Nyanyang memperoleh dukungan sebesar 55,5 persen.
Sementara, pasangan Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq mendapatkan dukungan 44,5 persen.
Peneliti Poltracking, Yoki Alvetro, menjelaskan survei dilakukan pada 13-16 November 2024 dengan margin of error (MoE) sebesar 2,9 persen.
Menurut Yoki, tingkat strong voters (pemilih yang sudah mantap) untuk pasangan Ansar-Nyanyang cukup tinggi menjelang hari pemilihan.
“Data menunjukkan pemilih Ansar-Nyanyang sudah cukup solid, dengan persentase mencapai atau mendekati 80 persen hingga masa akhir survei pada 19 November 2024,” jelasnya. (*)
Editor: Ism