Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Setidaknya 500 warga Kampung Mekar Jaya, Jalan Abadi Km 8, Tanjungpinang, antusias menghadiri kampanye dialogis Calon Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, pada Rabu (16/10/2024) sore.
Kehadiran ini menunjukkan dukungan warga terhadap Ansar, meski kampanye direncanakan hanya sehari sebelumnya.
“Kehadiran warga ini merupakan bukti kecintaan kepada Pak Ansar. Kampanye ini baru direncanakan sehari sebelumnya, tapi antusiasme warga luar biasa,” ujar Yono, tokoh masyarakat setempat.
Yono menjelaskan bahwa warga terkesan dengan pembangunan Jalan Baru Nusantara sepanjang dua kilometer, yang berhasil diwujudkan oleh Ansar Ahmad selama periode pertamanya menjabat.
“Salah satu yang dikenang warga adalah pembangunan jalan ini, hasil dari perjuangan Pak Ansar. Warga sangat menghargainya,” lanjut Yono.
Menurutnya, dengan bukti nyata pembangunan tersebut, masyarakat semakin yakin dan bertekad untuk mendukung Ansar Ahmad melanjutkan kepemimpinannya.
“Dengan bukti nyata seperti ini, sudah sewajarnya kita memperjuangkan Pak Ansar untuk dua periode,” tambah Yono, disambut sorakan setuju dari warga yang hadir.
Pada kesempatan tersebut, Ansar Ahmad memaparkan berbagai program yang telah dan akan dilaksanakan jika kembali dipercaya memimpin Kepulauan Riau.
Ia menekankan pentingnya kesinambungan pembangunan di berbagai sektor, seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan layanan publik.
“Kami telah berupaya membangun secara merata di seluruh Kepulauan Riau, dari kesehatan, pendidikan, hingga peningkatan layanan internet dan kelistrikan,” jelas Ansar.
Program unggulan lain yang telah dijalankan termasuk bantuan seragam sekolah gratis bagi pelajar SMA/SMK, pembebasan biaya SPP, pinjaman UMKM tanpa bunga, serta bantuan BPJS Ketenagakerjaan untuk nelayan. Ansar juga menyebutkan program bantuan sosial lainnya yang ditujukan untuk kesejahteraan masyarakat.
“Pembangunan ini kami persembahkan untuk masyarakat Kepulauan Riau. Manfaatkanlah seluas-luasnya, dan mohon doa restu agar kami dapat melanjutkan kepemimpinan hingga dua periode, demi kelanjutan program-program yang sudah berjalan,” ujar Ansar Ahmad.(*)
Editor: Brm