Lintaskepri.com, Batam – Calon Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Nyanyang Haris Pratamura (NHP), menegaskan bahwa dirinya telah menerima mandat penuh dari Presiden Republik Indonesia terpilih, Prabowo Subianto, untuk mendampingi Ansar Ahmad sebagai Calon Gubernur Kepulauan Riau dalam Pilkada mendatang.
Penunjukan ini bertujuan untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan selama 3,8 tahun masa kepemimpinan Ansar Ahmad.
Nyanyang menyampaikan, Presiden Prabowo Subianto memandang Ansar Ahmad sebagai sosok yang tepat untuk mewakili Pemerintah Pusat di Provinsi Kepri.
Ansar dinilai memiliki kedekatan dengan Pemerintah Pusat dan masyarakat hingga ke pelosok daerah. Program-program pro-rakyat yang telah dilaksanakan Ansar Ahmad juga menjadi pertimbangan utama.
“Amanah ini disampaikan langsung kepada saya. Pak Ansar sudah dikenal baik oleh Pak Prabowo dan masyarakat Kepri. Dengan amanah dari Pak Prabowo ini, saya akan mendampingi Pak Ansar pada periode kepemimpinan berikutnya, dengan harapan komunikasi dan koordinasi antara Pemda dan Pemerintah Pusat dapat berjalan lebih baik, sehingga program-program yang direncanakan dapat seirama,” tegas Nyanyang, Minggu (20/10/2024).
Nyanyang juga menyoroti berbagai program Pemprov Kepri yang bertujuan untuk memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kepulauan Riau.
Namun, tantangan anggaran sering menjadi penghalang, sehingga dukungan dana dari Pemerintah Pusat sangat diperlukan. Salah satu proyek besar yang diharapkan terwujud adalah Jembatan Batam-Bintan.
“Jembatan Batam-Bintan adalah impian kita bersama. Ini sudah direncanakan sejak zaman Gubernur Kepri pertama, Pak Ismeth Abdullah, dan sekarang Pak Ansar Ahmad yang kembali menghidupkan proyek ini. Prosesnya panjang, tapi kita tidak boleh putus asa. Semua masyarakat Kepri pasti menginginkan kemajuan dan perkembangan daerah ini,” ujar Nyanyang optimis.
Selain Jembatan Batam-Bintan, Nyanyang juga menyoroti program-program unggulan lainnya dari Ansar Ahmad, seperti BPJS gratis untuk nelayan, pinjaman tanpa bunga untuk UMKM, pembangunan rumah singgah di Jakarta dan Batam, penghapusan biaya SPP untuk siswa SLTA Negeri sederajat, serta pemberian beasiswa bagi mahasiswa.
“Semua ini bukan sekadar janji, tapi telah direalisasikan selama masa kepemimpinan Pak Ansar. Dengan amanah dari Pak Prabowo, saya merasa bertanggung jawab untuk melanjutkan kebijakan-kebijakan baik ini. Kami juga memiliki visi lain yang siap diwujudkan jika masyarakat mempercayakan kami sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri berikutnya,” tutup Nyanyang.(*)
Editor: Brm