Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Ketua DPRD Tanjungpinang, Agus Djurianto, mengapresiasi langkah PT Pelindo Tanjungpinang yang membatalkan kenaikan tarif masuk Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP).
Ia menilai keputusan tersebut sebagai kebijakan yang tepat dan berpihak kepada masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi Kepulauan Riau yang masih belum stabil.
“Saya mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pelindo yang telah mendengar aspirasi masyarakat,” ujar Agus, Jumat (31/1/2025).
Agus menjelaskan bahwa sejumlah masukan yang disampaikan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama DPRD Tanjungpinang telah menjadi bagian dari rekomendasi yang diusulkan Pelindo kepada kantor pusat.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara Pelindo dan Pemerintah Kota Tanjungpinang demi kesejahteraan masyarakat.
Namun, ia mengingatkan bahwa tarif masuk pelabuhan tidak akan bisa bertahan tanpa kenaikan dalam jangka panjang.
“Kenaikan tarif mungkin tak terhindarkan di masa depan, tetapi prioritas utama haruslah peningkatan fasilitas. Jika ada kenaikan, sebaiknya dimulai dari terminal internasional terlebih dahulu,” tegasnya.
Sebelumnya, pada Kamis (30/1/2025), PT Pelindo Tanjungpinang secara resmi membatalkan rencana kenaikan tarif masuk Pelabuhan SBP, baik untuk terminal domestik maupun internasional.
Keputusan tersebut disampaikan melalui surat pengumuman bernomor PU.05.01/30/1/1/GM/GM/TGPI-25 yang ditandatangani oleh General Manager Cabang Tanjungpinang, Tonny Hendra Cahyadi.
Dalam surat itu, Pelindo menegaskan bahwa kebijakan tersebut diambil setelah mempertimbangkan aspirasi masyarakat.(Mfz)
Editor: Brm