Sambangi Kedubes Amerika di Jakarta, Ini Tujuan Bupati Natuna

Avatar
Bupati Natuna Hamid Rizal ditemani Kabag Antar Lembaga Natuna, Ronnie Indra, saat mengunjungi Kedubes Amerika di Jakarta.
Bupati Natuna Hamid Rizal ditemani Kabag Antar Lembaga Natuna, Ronnie Indra, saat mengunjungi Kedubes Amerika di Jakarta.
Bupati Natuna Hamid Rizal ditemani Kabag Antar Lembaga Natuna Ronnie Indra, saat mengunjungi Kedubes Amerika di Jakarta.

Jakarta, LintasKepri.com – Bupati Natuna Hamid Rizal, mengunjungi Kantor Kedutaan Besar dan Konsulat Amerika Serikat untuk Indonesia, di jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (17/10/2018) kemarin.

Bupati menyambangi Kedubes Amerika, untuk menawarkan peluang investasi di Kabupaten Natuna. Hamid didampingi Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, Mustafa Al Bakri, beserta sejumlah staff.

Kedatangan rombongan Pemda Natuna, disambut langsung Duta Besar Joseph R Donovan, Jr. Didampingi Direktur Investasi dan beberapa orang staff Kedutaan Amerika Serikat.

Dalam pertemuan tersebut, orang nomor satu di bumi perbatasan ini, memaparkan beberapa peluang investasi unggulan daerah. Seperti sektor Pariwisata, Perikanan dan Migas.

Usai memaparkan potensi daerah, Hamid berharap Kedubes AS berkenan untuk menjalin kerjasama dalam bentuk investasi. Pemerintah daerah akan memberikan dukungan kemudahan bersifat administratif dan keamanan investasi.

Hamid juga mengharapkan, adanya perhatian terhadap pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam bentuk program pengembangan, pelatihan dan pendidikan, yang bermanfaat bagi upaya pengembangan potensi daerah.

Dengan harapan, kedepan putra putri daerah dapat ikut serta mendukung pertumbuhan investasi tersebut.

Setelah mendengar pemaparan Bupati, pihak Kedubes AS merasa tertarik untuk membangun kerjasama investasi potensi daerah. Rencananya akan dilaksankan kunjungan balasan ke Natuna dalam waktu dekat ini.

Editor : Erwin Prasetio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *