Hukum  

Mudik Lebaran 2024, Polda Kepri Catat Ada 28 Kecelakaan, 5 Meninggal, Batam Terbanyak

Lintaskepricom
Mudik Lebaran 2024, Polda Kepri Catat Ada 28 Kecelakaan, 5 Meninggal, Batam Terbanyak
Mudik Lebaran 2024, Polda Kepri Catat Ada 28 Kecelakaan, 5 Meninggal, Batam Terbanyak. Foto: Ilustrasi pmjnews.

Lintaskepri.com, Batam – Musim mudik Lebaran 2024 di Kepulauan Riau (Kepri)warnai dengan 28 kasus kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang terjadi pada periode 4-12 April 2024.

Kecelakaan ini mengakibatkan 5 orang meninggal dunia, 11 orang luka berat, dan 24 orang luka ringan.

Dirlantas Polda Kepri, Kombes Pol. Tri Yulianto, mengungkapkan bahwa kerugian material akibat lakalantas tersebut mencapai Rp 34,2 juta.

Kota Batam menjadi wilayah dengan kasus lakalantas terbanyak, yaitu 19 kasus. Disusul Bintan dengan 4 kasus, Natuna 3 kasus, Karimun 2 kasus, dan Tanjungpinang 1 kasus.

Dibandingkan dengan tahun 2023, jumlah kasus lakalantas tahun ini sama, namun jumlah korbannya lebih sedikit.

“Pada tahun 2023 terdapat 28 kejadian dengan 51 orang korban. Rinciannya, jumlah korban yang meninggal dunia lima orang dan mengalami luka berat 11 orang. Sementara korban yang luka ringan berjumlah 35 orang,” jelas Tri.

Menurut Tri, faktor utama penyebab lakalantas adalah pengendara yang melebihi batas kecepatan atau melaju dengan kecepatan tinggi.

“Kami mengimbau agar pengendara tidak berkendara di atas batas kecepatan dan selalu gunakan alat keselamatan saat berkendara untuk menghindari hal yang tidak diinginkan,” imbuhnya.(*/Brm)

Editor: Brm

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *