Lintaskepri.com, Batam – Mahasiswa Universitas Internasional Batam (UIB) kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan mengunjungi Panti Asuhan Vistos Kasih Ikhlas di Kecamatan Batam Kota, Batam.
Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan edukasi, hiburan, dan sumbangan kepada anak-anak panti asuhan.
Acara diawali dengan sambutan hangat dari mahasiswa dan pengurus panti asuhan untuk menumbuhkan kedekatan.
Kemudian, dilanjutkan dengan edukasi tentang pentingnya gaya hidup sehat yang disampaikan oleh salah satu mahasiswa.
Agar suasana lebih ceria, para mahasiswa juga mengadakan permainan edukasi yang melatih memori, ketelitian, dan nilai-nilai kekeluargaan, kerja sama, serta sportivitas.
Selanjutnya, diadakan pojok literasi di mana anak-anak panti asuhan diajak membaca buku cerita dan menceritakan kembali isinya.
“Antusiasme anak-anak terlihat jelas saat mereka berani maju dan bercerita, dan mereka pun mendapatkan hadiah sebagai apresiasi,” kata Anthony Irawan, salah seorang mahasiswa UIB.
Kebersamaan semakin erat saat mahasiswa dan anak-anak panti asuhan makan siang bersama. Momen ini menjadi kesempatan untuk saling berbagi cerita dan pengalaman.
Sebagai penutup, mahasiswa UIB menyerahkan sumbangan dan berfoto bersama anak-anak panti asuhan.
Kunjungan ini membawa keceriaan dan semangat bagi anak-anak panti asuhan, dan menunjukkan bahwa mereka tidak sendiri dan selalu mendapatkan perhatian dan kasih sayang dari sesama.(*)
Editor: Brm