Lintaskepri.com, Natuna – Menjelang pelaksanaan kampanye Pilkada 2024, Kapolres Natuna bersama Dandim 0318/Natuna mengunjungi dua posko pemenangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati, Rabu (25/09/2024).
Kunjungan ini dilakukan di dua posko induk, yaitu Posko Cen Sui Lan – Jarmin Sidik (Cermin) dan Posko Wan Siswandi – Rodhial Huda (WS-RH).
Dalam kunjungannya, Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, menyampaikan pentingnya menjaga situasi yang aman dan sejuk selama tahapan Pilkada berlangsung.
Ia menegaskan, kunjungan ini merupakan bagian dari program “Cooling System”, yang bertujuan menjaga wilayah tetap aman dan kondusif tanpa adanya gesekan selama proses Pilkada.
“Kedatangan kami ke posko-posko induk ini adalah bagian dari program Cooling System, untuk menjaga situasi wilayah tetap aman dan sejuk selama tahapan Pilkada tanpa ada gesekan,” ujar Kapolres Nanang.
Ia juga menambahkan, jajaran Polres Natuna dan TNI, melalui Kodim 0318/Natuna, telah diinstruksikan untuk bersikap proaktif dalam menjaga ketenangan di kecamatan-kecamatan, guna memastikan situasi tetap terkendali.
“Kita harus mempertahankan rekam jejak Natuna yang selama Pilkada-pilkada sebelumnya tidak pernah mengalami gesekan. Oleh karena itu, kami telah menginstruksikan jajaran agar berperan sebagai pendingin jika terjadi situasi yang panas,” tambah Nanang.
Sementara itu, Dandim 0318/Natuna, Kolonel Inf. Andri Hadiyanto, turut menekankan pentingnya menjaga kompetisi Pilkada yang sehat dan damai.
Ia berharap, setiap pasangan calon (Paslon) dan pendukungnya dapat membantu menciptakan suasana yang harmonis.
“Kami berharap Paslon bisa berkompetisi dengan sehat tanpa permusuhan antara mereka ataupun pendukung dan relawan,” tegas Andri.
Selain itu, ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 mendatang, karena setiap suara akan sangat berpengaruh terhadap pembangunan daerah selama lima tahun ke depan.
“Gunakan hak pilih dengan bijak, karena satu suara sangat menentukan kemajuan daerah ke depan,” pungkasnya. (Hrs)
Editor: Ism