Wisata  

Tanjungpinang Fest 2024 Meriah, Sandiaga Uno Optimis Dongkrak Pariwisata Kepri

Tanjungpinang Fest 2024 Meriah, Sandiaga Uno Optimis Dongkrak Pariwisata Kepri
Tanjungpinang Fest 2024 Meriah, Sandiaga Uno Optimis Dongkrak Pariwisata Kepri. Foto: Diskominfo Kepri.

Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Tanjungpinang Fest 2024 resmi dibuka oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno pada Minggu (4/8/2024).

Event tahunan ini digelar dengan meriah di kawasan Kota Lama Tanjungpinang dan diprediksi akan menjadi magnet bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

Dalam pembukaan yang meriah, Sandiaga Uno bersama Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan para tamu undangan melakukan simbolis bersulang dengan 2024 cangkir kopi. Acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai pertunjukan seni budaya, lomba, dan bazar UMKM.

Salah satu daya tarik utama Tanjungpinang Fest 2024 adalah fokusnya pada budaya dan kopi. Kota Lama Tanjungpinang dengan sejarahnya yang kaya menjadi latar belakang yang sempurna untuk menampilkan beragam kesenian tradisional seperti teater makyong, bangsawan, kuda kepang, dan barongsai. Selain itu, adanya lomba melukis dari bubuk kopi juga semakin menambah semarak acara.

Menparekraf Sandiaga Uno memberikan apresiasi yang tinggi atas penyelenggaraan Tanjungpinang Fest. Ia menilai bahwa event ini memiliki potensi besar untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kepulauan Riau.

“Tanjungpinang Fest terpilih menjadi salah satu event terbaik Nusantara yang masuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024,” ujar Sandiaga.

“Potensi nilai kota tua ini budayanya amat layak untuk dieksplorasi menjadi daya tarik kunjungan wisata,” sambungnya.

Sandi optimis bahwa dengan suksesnya penyelenggaraan Tanjungpinang Fest, target 1,5 miliar wisatawan Nusantara dapat tercapai.

Ia juga berharap Kepulauan Riau dapat berkontribusi lebih besar dalam mencapai target tersebut.

“Kepri akan menyumbangkan targetnya lebih dari 2 juta menuju 3 juta (wisatawan),” tegasnya.

Gubernur Ansar Ahmad juga menyambut baik penyelenggaraan Tanjungpinang Fest. Ia berharap event ini dapat menjadi pemicu bagi pertumbuhan sektor pariwisata di Kepulauan Riau.

“Mudah-mudahan semua daerah di Kepri ini menjadi destinasi wisata andalan kita dan semoga sektor pariwisata menjadi sektor unggulan di provinsi Kepri dari waktu ke waktu,” pungkas Ansar.(*)

Editor: Brm

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *