Dandim Tepis Kabar Pulau di Bintan Berubah Nama

Avatar
Pulau. Foto: ist

Bintan, LintasKepri.com – Menanggapi adanya kabar salah satu pulau di Kepulauan Riau berganti nama, Kodim 0315/Bintan langsung melakukan investigasi atas isu tersebut.

Dandim 0315/Bintan, Letkol (Inf) Ari Suseno menuturkan, nama pulau tersebut tidak berubah. Namun, kata dia, nama Joyo yang dimaksud tersebut bukanlah nama pulau.

“Hanyalah sebuah nama resort didalam sebuah pulau yang bernama Pulau Suka di Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau,” katanya.

Ari menyebut, pihaknya sudah turun langsung mengecek pulau tersebut dan isu itu tidaklah benar.

“Yang dimaksud Joyo tersebut adalah nama sebuah resort di dalam Pulau Suka,” tegasnya lagi.

Menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, sambung Ari, Kodim 0315/Bintan segera memasang plang bahwa pulau tersebut dalam pengawasan pihaknya.

“Pulau tersebut akan kami pasang plang bertuliskan dalam pengawasan. Selain itu juga, kami akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat untuk sama-sama mengawasi pulau tersebut,” ucapnya.

Disamping itu juga, kata Ari, pihaknya juga akan mendatangi BPN Kepri untuk menanyakan kepemilikan pulau tersebut.

Ia berharap agar masyarakat dan pemerintah setempat dapat terus membantu menepis isu-isu penjualan pulau di Kepri agar situasi selalu kondusif.

(M. Danu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *