Lintaskepri.com, Natuna – Wakil Bupati (Wabup) Natuna, Rhodial Huda inspeksi mendadak (Sidak) ke seluruh kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada hari pertama kerja usai libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah, Selasa (16/4/2024).
Sidak dimulai dari Sekretariat Daerah dan dilanjutkan ke berbagai OPD lainnya, seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, dan Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah.
Menurut Rhodial, Sidak ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan memantau langsung kehadiran pegawai di hari pertama kerja usai libur Lebaran.
“Sidak ini dilakukan ke seluruh dinas dan kantor pelayanan publik di Natuna,” kata Rhodial.
Rhodial menekankan pentingnya pelayanan publik yang optimal bagi masyarakat, terutama setelah libur Lebaran.
Ia meminta seluruh pegawai untuk kembali bekerja dengan semangat dan disiplin, serta meningkatkan kualitas pelayanan.
“Saya harap setelah libur Lebaran ini, pelayanan publik di Natuna dapat berjalan lebih optimal, terutama pada pelayanan publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Rhodial mengajak seluruh pegawai untuk mendukung visi dan misi Bupati dan Wabup Natuna dalam membangun daerah.
Ia juga menyampaikan permohonan maaf atas kekurangan dalam pelayanan publik selama ini.
“Mari kita bersama-sama mendukung visi dan misi Bupati dan Wabup Natuna untuk membangun Natuna yang lebih baik. Mohon maaf lahir dan batin atas segala kekurangan dalam pelayanan publik selama ini,” tuturnya.(Hrs)
Editor: Brm