Silahturahmi ke Mapolsek Bunguran Barat, Dandim 0318/Natuna Minta Ini

Avatar
Foto bersama usai silahturahmi ke Polsek Bunguran Barat.
Foto bersama usai silahturahmi ke Polsek Bunguran Barat.
Foto bersama usai silahturahmi ke Polsek Bunguran Barat.

Natuna, LintasKepri.com – Dalam lawatannya ke Kelurahan Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Komandan Kodim (Dandim) 0318/Natuna, Letkol Inf. Yusuf Rizal, S.Sos, juga menyempatkan diri untuk mengunjungi Markas Polsek (Mapolsek) Bunguran Barat. Jum’at (02/02/2018) siang.

Usai melaksanakan sholat jum’at dan makan siang, Dandim yang didampingi oleh Pasi Intel Kapten Inf. Narta, Danramil 03 Sedanau Kapten Arh. Bambang Hendratno dan puluhan Babinsa, langsung bergegas ke Mapolsek Bunguran Barat, untuk melaksanakan silahturahmi.

Dari kiri, Kapten Arh. Bambang Hendratno, Letkol Inf. Yusuf Rizal, S.Sos, AKP. Frengky Marianus Manik dan Kapten Inf. Narta.
Dari kiri, Kapten Arh. Bambang Hendratno, Letkol Inf. Yusuf Rizal, S.Sos, AKP. Frengky Marianus Manik dan Kapten Inf. Narta.

Kedatangan Dandim beserta rombongan di Mapolsek yang berada di Jalan Panglima Hujan, Sedanau, disambut langsung oleh Kapolsek Bunguran Barat, AKP. Frengky Marianus Manik beserta seluruh jajarannya.

Dandim dan Kapolsek juga melakukan pertemuan secara internal, yang berlangsung sekitar 40 menit.

Yusuf Rizal menghimbau supaya satuan Polisi dan TNI yang berada di wilayah Bunguran Barat, bisa saling bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah tugas mereka saat ini.

“Kita harus saling membantu, jika ada apa-apa, jangan sungkan-sungkan datang ke Koramil untuk berkoordinasi dengan personil kita disini. Kita di Korem 033/WP dan Kapolda Kepri, juga sudah melakukan MoU kerjasama dalam menangani segala hal,” ucap Dandim kepada Kapolsek.

Dandim 0318/Natuna Letkol Inf. Yusuf Rizal, S.Sos, foto bersama awak media.
Dandim 0318/Natuna Letkol Inf. Yusuf Rizal, S.Sos, foto bersama awak media.

Ia juga meminta agar TNI dan Polri saling bekerjasama dalam menjaga dan mencegah adanya gerakan radikalisme, yang bisa saja terjadi kapanpun.

Usai bersilahturahmi, Dandim beserta rombongan langsung menuju ke pembangunan embung Sedanau, sebelum akhirnya pulang ke penginapan untuk beristirahat.

Laporan : Erwin Prasetio

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *