Bintan, LintasKepri.com – Seorang lelaki paruh baya yang mengendarai sepeda motor Suzuki dengan Nomor Polisi (Nopol) BP 2031 BQ pingsan setelah menabrak mobil mini bus merk Daihatsu Sirion bernopol BP 1840 BY yang dikemudikan oleh seorang wanita berjilbab, di Jalan Hang Jebat tepatnya didepan Bank Mandiri, Senin (17/08).
Seorang warga yang enggan menyebutkan namanya, kepada LintasKepri.com dilokasi kejadian mengatakan, awalnya mobil mini bus yang dikemudikan istri seorang dokter itu mundur dan hendak bergerak kearah kiri jalan, namun saat bersamaan sebuah motor bebek yang dikendarai laki-laki tersebut melaju dari arah lampu merah Barek Motor dan langsung menabrak bagian belakang mobil.
“Kalo tak ditabrak motor tadi, mungkin mobil itu mundur dan menabrak kantor bank Mandiri yang diseberang jalan. Diduga rem mobil itu blong,” ujar warga tersebut.
Pantauan awak media ini dilokasi kejadian, terlihat wanita berjilbab yang mengemudikan mobil naas itu panik saat terjadi tabrakan, ”Rem mobil saya blong bang,” katanya singkat ketika awak media ini menghampirinya.
Warga yang melintas dilokasi kejadian langsung turun untuk memberikan pertolongan. Akibat insiden tersebut, kaca belakang mobil pecah berantakan, sementara lelaki pengendara sepeda motor tesebut dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kijang untuk pertolongan medis.
Hingga awak media ini meninggalkan lokasi insiden tersebut, belum ada terlihat satu orangpun petugas dari pihak Satlantas Polres Bintan yang datang ke lokasi kejadian, serta Lintaskepri.com belum mendapat keterangan resmi dari pihak kepolisian. (Hendra)