Lintaskepri.com, Batam – Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, menunjukkan kecintaannya pada olahraga sepeda dengan mengikuti kegiatan gowes bersama komunitas Imperial Kitchen & Dimsum serta Batam Folding Bike, Minggu (2/2/2025) pagi.
Kegiatan ini dimulai dari Fanindo Sanctuary Garden, tepat di depan Politeknik Batam. Antusiasme masyarakat terlihat tinggi, dengan banyaknya peserta yang ikut serta dalam acara tersebut.
“Alhamdulillah, pagi ini kita bisa berkumpul untuk bersepeda. Selain menjaga kebugaran tubuh, ini juga menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan,” ujar Jefridin dengan semangat.
Sebagai Ketua Harian Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kepri, Jefridin mengaku sudah cukup lama tidak bersepeda dan tidak ingin melewatkan kesempatan ini.
“Saya langsung menerima undangan gowes ini. Terima kasih kepada Imperial Kitchen & Dimsum serta Batam Folding Bike yang telah menyelenggarakan acara ini,” tambahnya.
Ia juga mengajak masyarakat Batam untuk rutin berolahraga demi menjaga kesehatan. Menurutnya, aktivitas fisik seperti bersepeda mendukung Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) di Kota Batam.(*)