Lintas Kepri

Infromasi

Satukan Visi-Misi, KB FKPPI Silaturahmi dengan Plt Gubernur Kepri

Agu 26, 2019
KB FKPPI Silaturahmi dengan Plt Gubernur Kepri, Senin (26/8).
KB FKPPI Silaturahmi dengan Plt Gubernur Kepri, Senin (26/8).
KB FKPPI Silaturahmi dengan Plt Gubernur Kepri, Senin (26/8).

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Dalam rangka menyatukan visi-misi dengan Pemerintah Provinsi Kepri, KB FKPPI setempat melakukan silaturahmi dan audiensi bersama Plt Gubernur Kepri Isdianto di Kantor Gubernur Kepri di Pulau Dompak, Kepulauan Riau, Senin (26/8).

Dalam audiensi tersebut, Plt Gubernur Kepri Isdianto juga didampingi Asisten 1 Pemerintahan, Karo Hukum, Kasatpol PP Kepri dan perwakilan dari Kesbangpol Provinsi Kepri.

Ketua PD XXXI KB FKPPI Kepri, Irwan Panggabean, menuturkan, kunjungan anjangsana ini dalam rangka mempererat hubungan antara Pemerintah Provinsi Kepri dengan KB FKPPI Kepri, sekaligus menginformasikan maupun melaporkan seluruh kegiatan FKPPI Kepri baik setelah pelantikan pada April 2018 hingga April 2019 kepada Plt Gubernur Kepri.

“Dan juga sekaligus memperkenalkan anggota kehormatan KB FKPPI Kepri,” katanya.

Disamping itu, kedatangan rombongan Pengurus Daerah FKPPI Kepri ini juga ingin menyampaikan program/kegiatan pada tahun 2020.

“Selama ini aktifitas organisasi yang berafiliasi kepada 4 Matra TNI/Polri selalu hadir di tengah-tengah masyarakat Kepri umumnya, dan Kota Tanjungpinang khususnya,” tutur Irwan.

Ketua PD XXXI KB FKPPI Kepri Irwan Panggabean salam komando dengan Plt Gubernur Kepri Isdianto.
Ketua PD XXXI KB FKPPI Kepri Irwan Panggabean salam komando dengan Plt Gubernur Kepri Isdianto.

Wakil Ketua OKK Stefanus, menambahkan, sinergitas bentuk kepedulian dari FKPPI Kepri sering dilakukan bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi Kepri baik bersifat kegiatan seremonial maupun kegiatan yg bersifat sosial dan bencana alam.

FKPPI Kepri yang menaungi Pengurus Cabang di 7 kabupaten/kota juga terus melakukan konsolidasi maupun pembentukan di tiap kabupaten maupun kota yang ada di Kepulauan Riau.

Hal ini merupakan amanat dari Pengurus Pusat FKPPI maupun Ketua Dewan Penasehat Soerya Respationo, dimana arahannya selalu kembangkan dan besarkan panji-panji roda organisasi FKPPI di tiap pelosok se-Kepri.

“Selalu hadir dan berbuat untuk masyarakat,” imbuh Romo, panggilan akrab Soerya Respationo.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, KB FKPPI Kepri disambut baik Plt Gubernur Kepri Isdianto.

Dia berharap, kedepan KB FKPPI Kepri bisa menjaga Persatuan dan Kesatuan, terus menciptakan program-program yang nantinya bisa berguna bagi masyarakat.

“Jangan pernah berhenti untuk terus melakukan perbuatan yang positif dan kita akan dukung untuk lebih baik kedepannya,” kata Isdianto.

(dar)

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *