Real Madrid vs Man City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Jude Bellingham

Lintaskepricom
Real Madrid vs Man City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Jude Bellingham
Real Madrid vs Man City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Jude Bellingham. Foto: X/ManCityEs

Lintaskepri.com, Batam – Jelang laga panas Real Madrid vs Manchester City di perempatfinal Liga Champions, Pep Guardiola melontarkan pujian khusus untuk Jude Bellingham.

Gelandang muda Los Blancos itu diprediksi menjadi kunci utama dalam pertandingan ini.

Bellingham, yang baru direkrut Madrid musim panas lalu, telah menunjukkan pengaruh besar di lini tengah tim. Pemain berusia 20 tahun ini telah terlibat dalam 30 gol Real Madrid musim ini, dengan mencetak 20 gol dan 10 assist.

Guardiola menyadari bahwa menghentikan Bellingham akan menjadi kunci utama bagi City untuk meraih kemenangan.

“Pengaruh Bellingham sangat besar. Real Madrid musim ini berbeda dengan musim lalu. Pengaruhnya sangat jelas, dan kami harus mencari cara untuk mengontrolnya,” ungkap Guardiola di situs resmi Liga Champions.

Lebih lanjut, Guardiola juga mewaspadai pengalaman Real Madrid di Liga Champions.

“Menghadapi Real Madrid selalu menjadi tantangan berat. Mereka adalah klub luar biasa dengan pengalaman berlimpah di kompetisi ini. Kami harus tampil terbaik untuk bisa mengalahkan mereka,” kata Pep Guardiola.

Pertandingan sengit Real Madrid vs Manchester City akan tersaji di Santiago Bernabeu pada Rabu (10/4/2024) dini hari WIB.(*/Brm)

Editor: Brm

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *