Ratusan Warga Dompak Demonstrasi Tagih Janji PT CDI

Avatar
Ratusan Warga Dompak Demonstrasi Tagih Janji PT CDI, Kamis (12/9).
Ratusan Warga Dompak Demonstrasi Tagih Janji PT CDI, Kamis (12/9).
Ratusan Warga Dompak Demonstrasi Tagih Janji PT CDI, Kamis (12/9).

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Ratusan warga Dompak, Kepulauan Riau, mendatangi pihak pengembang (developer) Perumahan Dompak Indah dibawah naungan PT Cahaya Dompak Indah (CDI) di Jalan Basuki Rahmat Kota Tanjungpinang, Kamis (12/9) pagi.

Salah satu warga Perumahan Dompak Indah, Nazaki, dalam orasinya didepan kantor developer perumahan tersebut mengatakan bahwa pihaknya mendatangi developer perumahan untuk menuntut janji yang hingga kini belum terealisasi.

“Kami datang kesini untuk menuntut janji atau kesepakatan yang telah disepakati bersama dengan pihak developer pada Mei lalu,” ungkapnya.

Sementara itu, koordinator lapangan, Aspan Hasibuan, mengatakan bahwa sudah empat tahun masyarakat penghuni Perumahan Dompak Indah itu hingga saat ini belum terpenuhi hak hak atas fasilitas perumahan tersebut.

“Dalam perjanjian atau kesepakatan pada Mei lalu, pihak developer akan segera menunaikan janjinya. Tapi hingga saat ini tidak ada terealisasi sama sekali,” tegasnya.

Adapun tuntutan warga perumahan Dompak Indah:
1. Memulai pengerjaan semenisasi jalan utama.
2. Menentukan titik dan membangun sumur bor yang layak pakai.
3. Menghibahkan lahan fasum untuk keperluan pembangunan Poskamling.
4. Menyediakan lampu jalan yang layak.

(dar)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *