Lintaskepri.com, Bintan – Ratusan ban bekas traktor di lahan milik PT Bukit Panglong diduga sengaja dibakar hingga mengakibatkan api merembet dan membakar lahan di sekitarnya.
Sekretaris BPBD Bintan, Agus Ariadi, mengungkapkan timnya bersama satgas Karhutla yang terdiri dari TNI/Polri, masyarakat, serta dibantu oleh Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tanjungpinang, berupaya memadamkan api mulai sore hingga malam hari.
“Kami menerima laporan sekitar pukul 15:30 WIB tentang kebakaran di lahan eks Bukit Panglong. Setiba di lokasi, kami mendapati ratusan limbah ban yang terbakar,” jelas Agus.
Tim pemadam kebakaran mengerahkan setidaknya tujuh unit mobil pemadam untuk memadamkan api yang semakin membesar sejak sore hari.
“Ada tujuh unit mobil yang diturunkan, termasuk satu unit mobil dari Dinas Pemadam Kebakaran Tanjungpinang, water cannon milik Polres Bintan, tiga unit mobil damkar Bintan, serta dua mobil tangki air,” tambahnya.
Pemadaman juga dibantu oleh Pertamina Kijang, Bintan Timur, yang memberikan bahan pemadam api.
“Pertamina membantu kami dengan memberikan bahan pemadam api. Hingga kini kami masih di lokasi, dan api sudah mulai padam,” jelas Agus lagi.
Kejadian ini menyebabkan kepulan asap hitam yang tinggi, menarik perhatian warga sekitar yang melintas di lokasi.
Agus menduga, kebakaran ini di sebabkan oleh tindakan iseng seseorang yang sengaja membakar ratusan ban traktor tersebut.
“Ada sekitar dua ratus ban traktor yang terbakar. Mungkin ada orang yang iseng yang membakar,” tutupnya. (Ink)
Editor: Ism