Lintas Kepri

Infromasi

Puluhan Mobil Ikut Kontes BAM Automodified

Sep 17, 2017

img-20170917-wa0021Batam, LintasKepri.com – Sebanyak 36 mobil dan 40 sepeda motor mengikuti kontes BAM Automodified Cars, Sound dan Bikes di Harbour Bay Mall Kota Batam selama dua hari yakni 16-17 September 2017.

Sebanyak 67 kategori diperebutkan dan disesuaikan dengan gaya modifikasi. Menurut Ketua Panitia BAM Automodified Cars, Sound dan Bikes, Bung Bembeng, adalah yang ke 3 dimana ditahun ini di selenggrakan di Harbour Bay Mall Kota Batam.

“Acara kontes BAM Automodified ini berlangsung selama 2 hari dari tgl 16 sampai dengan 17 September 2017 dimana pembukaan pada pukul 19.30 WIB dan dihadiri oleh para tamu undangan dan peserta kontestan mobil dan motor,” katanya.

Bembeng menilai peserta sangat antusias mengikuti kontes ini diantaranya dari Tanjungpinang, Karimun dan Batam. Direncanakan acara berikutnya diselenggarakan diawal 2018.

“Khusus untuk persyaratan sangat tidak rumit, dimana untuk sedikit saja ada perubahan dari asli mobil dan motor sudah masuk modifikasi. Harapan kami dari pihak panitia penyelenggara B-GO Club lebih di perhatikan oleh pemerintah daerah setempat sebagai wadah ajang kreatifitas anak muda yang positif agar tidak mengarah ke hal-hal terjerumus ke narkoba dan kenakalan remaja,” paparnya.

Adapun juri mobil dan motor didatangkan dari luar daerah seperti Surabaya, Solo dan Jakarta dibawah naungan Oto Trend.

img-20170917-wa0023Khusus untuk juri Audia penyelenggara mengundang dari pihak CAN. Dimana CAN itu sendiri adalah tempat suatu wadah berkumpulnya para juri yang mempunyai lisensi nasional hingga internasional.

Adapun menurut salah satu peserta kontestan BAM 2017 Irwan Panggabean yang biasa dipanggil IWP berasal dari Kota Tanjungpinang turun dengan Modifikasi Sticker Cutting warna Merah Maron dan Kategori Jok mobil Embitex dengan mobil Nissan Extrail.

Ketua Panitia BAM Automodified Cars, Sound dan Bikes, Bung Bembeng.
Ketua Panitia BAM Automodified Cars, Sound dan Bikes, Bung Bembeng.

“Melihat acara kontes Automotive seperti ini adalah sangat positif, elegan, spektakuler dimana wadah berkumpulnya para pecinta mobil ada disini saling bersaing dengan berbagai karya imajinatif masing-masing mobil. Disamping itu juga bisa membangun komunikasi antar pecinta modifikasi automotive,” kata Irwan Panggabean.

Setelah para juri melakukan penilaian satu per satu mobil yang mengikuti lomba kontes Modified, sesuai jadwal dari panitia malam ini pukul 19.00 WIB akan di bacakan pemenang lomba dari berbagai kriteria.

(dar)

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *