Lintaskepri.com, Bintan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan meraih penghargaan bergengsi tingkat nasional. Kali ini, dinobatkan sebagai salah satu kabupaten/kota yang berhasil mencapai Universal Health Coverage (UHC) atau cakupan kesehatan yang merata bagi masyarakat.
Penghargaan UHC Awards 2024 ini diserahkan langsung oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) RI, Kamis (8/8/2024).
UHC merupakan upaya pemerintah untuk memastikan seluruh masyarakat memiliki akses yang adil, merata, dan bermutu terhadap layanan kesehatan.
Dengan mencapai UHC, Bintan telah berhasil memberikan jaminan kesehatan bagi hampir seluruh penduduknya, sebuah prestasi yang patut diapresiasi.
Kepala Dinas Kesehatan Bintan, Retno Riswati, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini. Ia menjelaskan bahwa keberhasilan Bintan mencapai UHC sebesar 96,6% merupakan hasil dari kerja keras dan kolaborasi berbagai pihak.
“Alhamdulillah, Pemkab Bintan telah berhasil mencapai UHC dan hari ini kita menerima penghargaan UHC Awards,” ujarnya.
Senada dengan Retno, Bupati Bintan Roby Kurniawan juga merasa bangga atas prestasi ini. Menurutnya, kesehatan dan pendidikan merupakan hak dasar setiap warga negara.
“Kesehatan dan Pendidikan itu kan hak dasar masyarakat. Semaksimal mungkin kita penuhi dengan pelayanan terbaik,” tegas Roby.
Keberhasilan Bintan meraih penghargaan UHC Awards 2024 menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Ke depan, Pemkab Bintan berkomitmen untuk menjaga capaian UHC bahkan meningkatkannya hingga di atas 95%. Selain itu, berbagai inovasi dan terobosan akan terus dikembangkan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses layanan kesehatan.(*)
Editor: Brm