Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) Cabang Tanjungpinang melayani mudik gratis bagi masyarakat Kota Tanjungpinang untuk lebaran idul fitri, (20/3/2024).
Kepala Cabang Pelni Tanjungpinang Putra Kencana mengatakan pihaknya menyediakan 2 armada kapal yang akan melakukan pelayanan pengangkutan penumpang secara gratis.
“Untuk pelayanan dari pelabuhan Tanjungpinang dan Kijang ada kapal Bukit Raya dengan kuota Tarempa 100 tiket, Natuna 100 tiket,” Jelasnya.
Adapun tiket untuk kapal Bukit Raya dengan tujuan Tarempa dan natuna sudah habis untuk tanggal keberangkatan 2 april nanti dan tersisa kapal Umsini yang melakukan perjalan di luar Kepri.
“Untuk kapal Bukit Raya kuota sudah habis yang dari Tarempa dan Natuna, untuk kapal Umsini masih menunggu jadwal keberangkatan dan pihak kami masih melakukan pendataan,” Ujarnya.
Ia menerangkan bagi masyarakat yang ingin mendaftar bisa membawa dokumen dokumen pendukung agar bisa mengambil tiket kapal.
“Masyarakat bisa mendaftar dengan membawa KTP asli dan fotocopy, atau dengan membawa kartu keluarga asli,” Ungkapnya.
Jumlah tiket mudik gratis yang disediakan Pelni Tanjungpinang sekitar 800 tiket, Adapun untuk perjalan diluar Kepri melalui Kapal Umsini yakni ruas Tanjung Priok 200 Tiket, Makassar 200 Tiket, Lewoleba 100 dan Kupang 100.
Sebagai informasi pelayanan mudik gratis idul fitri merupakan kerjasama dari Kementerian Perhubungan dan PT Pelni.
Penulis: Mfz