Kepri, LintasKepri.com – Pelantikan Wali Kota Tanjungpinang definitif, Rahma, ditunda berdasarkan hasil keputusan rapat bersama yang dilakukan di Kantor Gubernur Kepri, Pulau Dompak, Kamis (17/9) siang.
Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemprov Kepri, Juramadi Esram, dikonfirmasi LintasKepri membenarkan hal itu.
Juramadi mengatakan, Rahma akan dilantik oleh Gubernur Kepri Isdianto pada Senin (21/9) pukul 10.00 WIB di Gedung Daerah Tanjungpinang.
“Iya pelantikan diundur,” ujar Juramadi Esram.
Sebelumnya, Rahma akan dilantik pada Jumat (18/9) besok di Gedung Daerah Tanjungpinang, pukul 14.00 WIB.
Seperti diketahui, Rahma menjadi Wali Kota Tanjungpinang menggantikan wali kota sebelumnya almarhum Syahrul yang berhalangan tetap menjalankan tugas karena meninggal dunia pada April lalu.
(san)