Pekat IB Kepri Siap Sukseskan Rapimnas DPP Pekat IB

Avatar
Pengurus DPP, DPW, dan DPD Pekat IB Kepri saat foto bersama.
Pengurus DPP, DPW, dan DPD Pekat IB Kepri saat foto bersama.
Pengurus DPP, DPW, dan DPD Pekat IB Kepri saat foto bersama.

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Dewan Pimpinan Wilayah Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (DPW Pekat IB) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), siap mensukseskan acara Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) DPP Pekat IB yang akan diselenggarakan di Grand Asrilia Hotel di Bandung pada 15-16 April 2017 mendatang, kata Ketua DPW Pekat IB Edison AA Sutanto, didampingi Sekretaris Wilayah Muhammad Najib.

“Kehadiran Ormas Pekat IB,  merupakan upaya membangun citra kebersamaan dalam bingkai  Kebhinnekaan Warga Negara Republik Indonesia dalam Perjuangan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) untuk mencapai masyarakat sejahtera yang adil dan merata,” katanya.

Sementara itu, menurut Muhammad Najib, visi dan misi sebagai warga negara Indonesia yakni dengan menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan bangsa, tanpa membeda-bedakan suku, agama, ras maupun golongan.

“Pekat IB melalui gagasan nusantara tentunya akan mengembalikan kejayaan nusantara dimasa lalu hingga lahirnya Pancasila dan UUD 1945,” ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Batam, La Adi Ode. Menurut dia acara Rapimnas yang akan berlangsung di Bandung tersebut merupakan upaya bagaimana ormas pekat IB dengan berbagai macam suku, adat, ras dan agama yang berada dalam bingkai kesatuan NKRI akan terus berkontribusi bagi penguatan ekonomi kerakyatan.

“Kami tentunya dengan semangat solidaritas, kebersamaan, tentunya siap mensukseskan acara Rapimnas tersebut. Selamat atas pelaksanaan Rapimnas DPP Pekat IB 15-16 April nanti,” katanya.

Dengan semangat keberadaan sebagai identitas bangsa Indonesia, selaku DPD Kota Batam, La Adi Ode menyambut dengan antusias kegiatan tersebut.

(Suaib)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *