Natuna, LintasKepri.com – Team Tenis Kelurahan Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), berhasil menjadi juara 1, dalam ajang Turnamen Tenis Batu Kapal Cup tahun 2019.
Turnamen tersebut digelar di Kelurahan Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, selama 2 hari. Yaitu dari tanggal 29-30 Juni 2019, bertempat di Lapangan Tenis Batu Kapal, Jemengan.
Team Tenis Kelurahan Sedanau, yang mengandalkan pasangan antara Kapten Bambang Hendratno (Danramil 03/Sedanau) dengan Nato (Tokoh Pengusaha Sedanau), berhasil merebut juara 1, setelah berhasil menjegal lawan-lawannya dalam turnamen tersebut.
“Danramil 03/Sedanau turut memperkuat Team Tenis Kelurahan Sedanau, berpasangan dengan Bapak Nato,” ujar Batuud Korami 03/Sedanau, Pelda Susilo. Pada Minggu (30/06/2019) malam.
Dalam turnamen yang digelar pada tahun ini, diikuti oleh 3 Team sebagai peserta. Yaitu Team Tenis Sedanau, Team Tenis Lanud RSA Ranai dan Team Tenis Batu Kapal Ranai.
Dalam kompetisi tersebut, Team Tenis dari Sedanau berhasil meraih juara 1, disusul oleh Team Tenis dari Lanud RSA Ranai yang memperoleh juara 2. Sementara team dari tuan rumah sendiri, yaitu Team Tenis Batu Kapal Ranai, harus puas berada diurutan ke 3, setelah gagal menandingi kekuatan lawan-lawannya.
“Alhamdulillah Team Tenis dari Sedanau berhasil menjadi juara pertama, pada Turnamen Tenis Batu Kapal Cup 2019 di Ranai,” kata Pelda Susilo.
Setelah berhasil diboyong ke Sedanau, kedatangan Piala juara 1 Turnamen Tenis Batu Kapal Cup 2019 di Pelabuhan Rakyat Sedanau, disambut gembira oleh Camat Bunguran Barat, Bukhary beserta sejumlah warga.
Bukhary mengaku senang dan bangga, atas raihan juara yang berhasil disabet oleh Team Tenis Kelurahan Sedanau. Terutama kepada seluruh atlet, yang ikut berlaga dalam kompetisi tersebut.
Laporan : Erwin Prasetio