Nikolas Panama Komitmen Hadirkan Pelayanan Publik Tanpa Diskriminasi

Lintaskepricom
Nikolas Panama Komitmen Hadirkan Pelayanan Publik Tanpa Diskriminasi
Nikolas Panama Komitmen Hadirkan Pelayanan Publik Tanpa Diskriminasi. Foto: Istimewa.

Lintaskepri.com, Bintan – Bakal Calon Bupati Bintan, Nikolas Panama, terus menunjukkan komitmennya untuk lebih dekat dengan masyarakat.

Dalam kunjungannya ke berbagai wilayah di Bintan, Niko kerap mendengar keluhan warga tentang diskriminasi dalam pelayanan publik.

Hal ini mendorongnya untuk mencetuskan program “Dekat Tanpa Sekat” dan “Rumah Aspirasi Niko 25 Jam” jika terpilih sebagai pemimpin.

Rumah Aspirasi Niko 25 Jam akan menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan keluhan dan aspirasi mereka kepada pemerintah daerah.

Niko yakin bahwa dengan adanya rumah aspirasi ini, komunikasi antara masyarakat dan pemimpin akan semakin terjalin dengan baik.

“Saya ingin membangun Rumah Aspirasi Niko 25 Jam yang buka 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Di sini, masyarakat bisa menyampaikan keluhan mereka, dan kita akan mencari solusi bersama,” ujar Niko, Rabu (8/5/2024).

Niko percaya bahwa dengan mendekatkan diri kepada masyarakat dan mendengarkan keluhan mereka secara langsung.

Dia dapat membangun pemerintahan yang lebih responsif dan melayani seluruh warga Bintan tanpa diskriminasi.

“Saya ingin membangun pemerintahan yang dekat tanpa sekat. Di mana semua masyarakat, tanpa memandang latar belakang, memiliki akses yang sama terhadap pelayanan publik yang berkualitas,” tegas Niko.

Program “Dekat Tanpa Sekat” merupakan bagian dari komitmen Niko untuk membangun Bintan yang lebih maju dan sejahtera.
Dengan program ini, Niko ingin memastikan bahwa semua masyarakat Bintan mendapatkan pelayanan publik yang terbaik tanpa diskriminasi.

“Mari kita bersama-sama membangun Bintan yang lebih baik. Bintan yang melayani semua masyarakat tanpa sekat,” ajak Nikolas Panama.(*/Mfz)

Editor: Brm

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *