Lintaskepri.com, Natuna – Pemerintah Kabupaten Natuna terus memperlihatkan komitmennya dalam meningkatkan pembangunan di Kecamatan Midai dan Suak Midai selama setahun terakhir.
Beberapa program yang telah terealisasi di wilayah ini meliputi pengadaan mobil ambulans, pembangunan Pusat Kesehatan Lingkungan (Puskel), pemasangan lampu penerangan jalan, serta program kuliah gratis bagi putra-putri setempat.
Camat Midai, Zulfani Afwan, mewakili masyarakat Kecamatan Midai, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati Natuna, Wan Siswandi, atas berbagai program pembangunan yang telah diberikan di wilayah tersebut.
Menurutnya, perhatian Pemerintah Kabupaten Natuna sangat terasa bermanfaat bagi masyarakat setempat.
“Selain itu, kehadiran Ustad Abdul Somad pada 2023 juga menjadi salah satu momen bersejarah bagi kami,” ungkapnya saat menerima kunjungan kerja Bupati Natuna di Gedung Serbaguna Kantor Camat Midai, Selasa (10/9/2024).
Meskipun ada beberapa aspek pembangunan yang masih membutuhkan perhatian, Zulfani mengakui secara keseluruhan, perkembangan infrastruktur di Midai sudah mulai terlihat signifikan.
“Kami sadari masih ada kekurangan, namun secara keseluruhan, pembangunan di Midai sudah semakin baik,” tambahnya.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Natuna, Wan Siswandi, menegaskan sebagai kepala daerah, ia memiliki komitmen kuat untuk memajukan infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah, termasuk Midai.
“Midai memiliki tempat istimewa di hati saya. Sebagai Bupati, saya punya tanggung jawab untuk membangun daerah ini sesuai kemampuan anggaran yang tersedia,” ujar Siswandi.
Dengan tambahan fasilitas seperti ambulans dan Puskel, diharapkan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Midai akan semakin meningkat, sejalan dengan pembangunan infrastruktur lainnya di wilayah tersebut. (Hrs)
Editor: Ism