Tanjungpinang, LintasKepri.com – Calon Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah, dan calon Wakil Walikota Tanjungpinang Rahma, Minggu (28/1) petang, terlihat menggelar pertemuan dengan warga di Jalan Pantai Impian.
Keduanya mengaku hanya bersilaturahmi di acara tersebut meski di jalan yang sama namun berbeda gang.
Lis menyampaikan kata sambutan disebuah lapangan di Gang Lumba-lumba V, sedangkan Rahma disalah satu rumah warga di Gang Lumba-lumba VI.
Maya Suryanti yang merupakan calon Wakil Walikota Tanjungpinang berpasangan dengan Lis Darmansyah ikut andil diacara tersebut.
Berbeda halnya dengan Rahma tanpa didampingi calon Walikota Tanjungpinang Syahrul yang merupakan pasangan di Pilwako ditahun ini, namun diwakili sang istri, Juariah serta Wakil Ketua I DPRD Tanjungpinang, Ade Angga.
Ditempat terpisah, Lis Darmansyah menuturkan, selain bersilaturahmi kepada warga di jalan tersebut, dirinya juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang program-program pemerintah yang telah berjalan di Tanjungpinang. Salah satunya Kartu Indonesia Pintar (KIP).
“Selain bersilaturahmi, saya datang juga untuk memberikan sosialisasi terhadap orang tua siswa penerima KIP agar penggunaan dana KIP yang telah di transfer ke rekening tidak disalahgunakan oleh orang tua dari anak yang menerima,” tegasnya.
Lis mengatakan, KIP yang telah diberi pemerintah tersebut, tujuannya adalah untuk menunjang anak-anak penerima KIP dalam melangsungkan pendidikan yang telah di programkan oleh pemerintah.
“Dana KIP itu untuk menunjang pendidikan. Salah satunya membantu membeli peralatan sekolah demi kelangsungan pendidikan sang anak,” ucapnya.
Kata Lis sejauh ini pemerintah telah membagi belasan ribu kartu KIP kepada masyarakat Kota Tanjungpinang yang masih melangsungkan pendidikan.
Ia berharap agar masyarakat dapat mendukung berjalannya program seperti ini, dan dapat digunakan dengan baik.
Sementara itu, Rahma, ketika ditanya dalam acara yang digelar juga mengaku hanya sekedar bersilaturahmi dengan warga Jalan Pantai Impian.
“Hadirnya saya disini adalah dalam rangka silaturahim bersama ibu-ibu,” ucapnya.
Ditanya mengenai apa saja yang disampaikan, Rahma kembali menjawab dengan tegas hanya sebatas silaturahmi dan memperkenalkan diri.
“Tidak ada apa-apa dan bukan kampanye, hanya sebatas silaturahim berkenalan saja dulu,” kata dia.
(M. Danu/Iskandar)