Natuna, LintasKepri.com – Kopda Sawaliadi, salah seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos).
Komsos tersebut dilaksanakan Kopda Sawaliadi di Kantor Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Sedanau, pada Kamis (23/05/2019) pagi, sekitar pukul 09:00 Wib.
Dalam Komsosnya, anggota TNI AD dari jajaran Koramil 03/Sedanau tersebut, melakukan pengawalan dan pemantauan PLTD Sedanau, bersama Kepala Bidang (Kabid) Penataan/Pengelolaan dan Perlindungan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, Wan Udayanti.
“Komsos ini dalam rangka untuk mendampingi Ibu Wan Udayanti, untuk memantau PLTD Sedanau,” ujar Kopda Sawaliadi, melalui rilis persnya.
PLTD Sedanau, merupakan mesin pembangkit listrik tenaga diesel, milik PT. Pembangkit Listrik Nasional (PLN) Ranting Sedanau, Kabupaten Natuna.
PLTD tersebut merupakan penyuplai aliran listrik utama, yang menjadi andalan seluruh masyarakat Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat. Melalui mesin PLTD tersebut, mampu untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat di Perbatasan.
“Kita semua patut bersyukur atas adanya Mesin PLTD ini, sehingga dapat menopang sektor perekonomian di Sedanau. Ini juga sebagai bentuk pemerataan pembangunan infrastruktur dari Pemerintah,” ungkap Kopda Sawaliadi.
Kegiatan tersebut berjalan dengan aman, lancar dan sesuai rencana.
Laporan : Erwin Prasetio