Lagi, Pasien Positif COVID-19 di Tanjungpinang Bertambah 20 Orang, Total 120 Kasus

Avatar
Jubir Penanganan COVID-19 Kota Tanjungpinang Rustam.
Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang, Rustam.

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Pasien positif COVID-19 di Tanjungpinang kembali bertambah sebanyak 20 orang, kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Tanjungpinang Rustam, Rabu (12/8).

“Hari ini sebanyak 20 orang pasien terkonfirmasi positif COVID-19 berdasarkan hasil tes swab dengan sistem PCR,” ucapnya.

Pasien yang terkonfirmasi positif itu antara lain 8 pegawai Dinas PUPR Kota Tanjungpinang, dan 2 anak pasien inisial PS pegawai Dinas PUPR yang diketahui positif dihari sebelumnya.

Kemudian, sambung Rustam, ada 6 pegawai/honorer Pemprov Kepri, 1 pegawai instansi vertikal dan 3 anggota keluarga petugas kesehatan yang sebelumnya diketahui positif.

“Semua pasien saat ini dikarantina terpadu oleh Pemkot Tanjungpinang dan ada yang berada di rumah singgah,” ungkapnya.

Untuk total pasien COVID-19 hingga saat ini berjumlah 120 orang.

Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Kesehatan setempat melaksanakan tracing pada orang-orang yang kontak erat dengan pasien, baik di rumah, lingkungan kerja, dan tempat beraktivitas lainnya.

Imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan pada masa adaptasi kebiasaan baru di masa pandemi.

“Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan lebih sering,” pesan Rustam.

(cho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *