Tanjungpinang, LintasKepri.com – Kapal tujuan Tanjungpinang-Anambas berlayar 3 kali seminggu, kata Petugas Keselamatan Berlayar Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang, A Martawilaya di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP), Sabtu (18/7).
“Sejak Tanjungpinang menerapkan new normal, kapal tujuan Tanjungpinang-Anambas sudah berlayar kembali awal Juli 2020 lalu,” ucapnya.
Kapal yang melayani pelayaran Tanjungpinang-Anambas ini ada tiga yakni MV Puteri Anggraeni, VOC, dan Sabuk Nusantara. Untuk kapal Sabuk Nusantara, 10 hari sekali melakukan pelayaran.
“Meskipun pelayaran ini telah dibuka kembali, kita tetap melakukan sosial distancing dengan mengurangi jumlah kapasitas penumpang kapal maksimal 50 hingga 60 persen,” terang Martawilaya.
Pembatasan penumpang kapal dilakukan karena masih pandemi COVID-19. Pengurangan penumpang juga berlaku untuk seluruh kapal yang ada di pelabuhan SBP. Baik itu tujuan Lingga maupun pulau-pulau lainnya yang ada di Kepri.
“Kita senantiasa mengingatkan dan mengimbau kepada seluruh calon penumpang di pelabuhan SBP agar memperhatikan protokol kesehatan,” tutup Martawilaya.
(cho)