Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Satpol PP Tanjungpinang melakukan sejumlah kesiapan menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, Jumat (19/4/2024).
Kepala Satpol PP Tanjungpinang Abdul Kadir Ibrahim melalui Kabid Trantib Satpol PP Tanjungpinang Irwan Yakub mengatakan pihaknya akan melakukan tahapan masuknya pilkada termasuk pemantauan di lapangan.
“Rutinitas saat pilkada nanti akan kita perhatikan situasi dan kondisi seperti pemasangan alat peraga kampanye dan alat sosialisasi,” jelas Yakub.
Selain itu pihaknya akan mengerahkan pamong wilayah yang ada di setiap Kelurahan untuk menyukseskan setiap tahapan Pilkada.
“Kegiatan kita pada saat pemilu lalu akan kita laksanakan juga sama seperti pilkada ini dengan melibatkan pamong wilayah,” jelasnya.
Yakub menambahkan landasan acuan akan mengikuti aturan PKPU agar sesuai dengan aturan pelaksanaan tahapan pilkada nantinya.
“Kita ikuti PKPU, seperti tahapan pencalonan, kampanye, alat peraga itu juga nanti akan kita awasi pada saat di lapangan apakah melanggar atau tidak, pastinya bekerja sama dengan Bawaslu dan KPU tentunya,” terangnya.
Terakhir ia berpesan kepada masyarakat Tanjungpinang agar selalu tertib saat menyambut Pilkada dan tidak mudah terprovokasi karena berbeda pilihan calon.
“Kita ciptakan pilkada yang damai, adil, tertib, jangan ribut karna beda pilihan, jangan terlalu berlebihan, jadi harus mengedepan kan rasa kebersamaan,” tutupnya.
Penulis: Mfz