Tanjungpinang, LintasKepri.com – Jaksa Agung Republik Indonesia H.M. Prasetyo, mengunjungi Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Riau, Sabtu (22/9), dalam rangka membuka kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis.
Selain itu H.M. Prasetyo juga meresmikan lapangan tenis dan Mess Adhyaksa untuk Jaksa di Kantor Kejati Kepri.
Dalam sambutannya H.M. Prasetyo mengatakan, bakti sosial operasi katarak gratis sudah dilaksanakan di berbagai daerah provinsi di Indonesia.
“Sebelumnya pernah kami melaksanakan di Pekanbaru, Provinsi Riau tanpa dipungut biaya. Kegiatan ini bentuk kepedulian kita terhadap sesama karena biaya yang dikeluarkan untuk operasi katarak sangatlah besar,” katanya.
Perihal Mess Adhyaksa, kata H.M. Prasetyo, nantinya ditempati oleh Jaksa.
Ditempat yang sama, menurut Kajati Kepri Asri Agung Putra, dalam sambutannya menuturkan, operasi katarak gratis yang diselenggarakan ini, merupakan momen berbagi khususnya dilingkungan Kejati Kepri.
“Operasi katarak gratis sangat bermakna bagi masyarakat di Provinsi Kepri,” ungkapnya.
Asri menambahkan, bakti sosial katarak gratis diberikan untuk penderita penyakit katarak.
“Ada sebanyak 500 orang penderita katarak di Kepri. Sekitar 230 orang di seluruh Kepri mengikuti operasi pada hari ini,” katanya.
Sementara untuk lapangan tenis, sambung Asri, anggaran bersumber dari hibah Pemerintah Provinsi Kepri.
“Sedangkan untuk Mess Adhiyaksa Kejati Kepriuntuk pegawai kejaksaan yang ingin menetap,” katanya.
(Iskandar)