Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Persis Solo berhasil melangkah ke semifinal Piala Presiden 2024 setelah menaklukan Persib Bandung 1-0 di Stadion Si Jalak Harupat pada Kamis (25/7/2024) malam WIB.
Persis berhasil membuka keunggulan pada menit ke-20. Melalui serangan cepat, Ramadhan Sananta melepaskan tembakan jarak jauh yang tak mampu dibendung kiper Persib.
Persib sempat mengancam melalui peluang dari Dimas Drajad dan Febri Hariyadi, namun kedua peluang tersebut berhasil digagalkan oleh kiper Persis, Muhammad Riyandi.
Memasuki babak kedua, Persib mencoba meningkatkan intensitas serangan. Salah satu peluang terbaik datang dari sepakan Ciro Alves yang kembali digagalkan oleh kiper Riyandi.
Persis yang bermain disiplin berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga peluit akhir. Hasil ini memastikan Persib tersingkir, sementara Persis melaju ke semifinal.
Persis finis di posisi kedua Grup A dengan empat poin, menyalip Persib yang hanya mengumpulkan tiga poin. Borneo FC menjadi juara grup dengan tujuh poin, sementara PSM Makassar berada di posisi terbawah dengan dua poin.
Di babak semifinal, Persis Solo akan menghadapi juara Grup B, sementara Borneo FC akan melawan runner-up Grup B. Saat ini, Persija Jakarta dan Arema sama-sama mengumpulkan empat poin di Grup B, disusul oleh Madura United dengan tiga poin.(*/Ink)
Editor: Brm