Tanjungpinang, LintasKepri.com – SMAN 1 Tanjungpinang kini punya Gedung Serba Guna (GSG) yang megah berornamen melayu yang patut dibanggakan.
Bangunan yang dindingnya dibalut dengan Conwood ini memberikan nuansa tersendiri di Kota Tanjungpinang.
Bagaimana tidak, Conwood bermotifkan kayu tersebut dipadu dengan ornamen melayu dibagian list plang berwarna kuning, menambah keindahan tersendiri bagi GSG.
Gedung Serba Guna (GSG) tersebut merupakan bantuan dari Dinas Pendidikan Provinsi Kepri yang diusulkan oleh Ikatan Alumni SMAN 1 Tanjungpinang.
“Bangunan Gedung Serba Guna ini merupakan bantuan yang diberikan oleh Disdik Kepri untuk SMA Negeri 1 (SMAN 1) Tanjungpinang yang diusulkan oleh Ikatan SMANSA Tanjungpinang,” kata Kasi Sarana dan Prasarana Bidang SMA Disdik Kepri Irwan Panggabean, saat mengunjungi Gedung Serba Guna SMAN 1 Tanjungpinang, Selasa (28/11).
Menurut Irwan bangunan GSG ini merupakan wujud kecintaan dari Alumni SMANSA Tanjungpinang kepada sekolah yang dulu pernah menjadi tempat menimba ilmu oleh para Alumni.
“Semoga para Alumni Alumni sekolah lain dapat meniru Alumni sekolah ini,” ungkapnya.
Bangunan super indah ini dibangun oleh Disdik Kepri ini terdiri dari dua lantai yqng nantinya akan digunakan sebagai GSB dan ruang terbuka untuk membaca bagi para pelajar SMAN 1 Tanjungpinang.
Ditempat yang sama, Wakil Ketua Ikatan SMANSA Tanjungpinang Said Sagaf mengatakan, membangun bangunan GSG merupakan salah satu pengabdian terhadap SMAN 1 Tanjungpinang.
“Bangunan ini merupakan wujud pengabdian kami terhadap sekolah yang dulunya pernah kami duduki, dan kami ucapkan terimakasih kepada Disdik Kepri yang telah peduli dan mau membantu sekolah kami” tuturnya.
Said berharap GSG dapat membantu SMAN 1 Tanjungpinang sebagai tempat melakukan kegiatan proses belajar mengajar yang tidak membosankan serta memacu semangat belajar bagi siswa.
“Bangunan SGS ini terdiri dari satu ruangan untuk OSIS, ruang rapat Komite Sekolah dan OSIS serta ruangan terbuka untuk siswa belajar pada jam istirahat. Designnya sendiri sangat baik serta memiliki pemandangan yang menawan” katanya.
(Wae)