Natuna, LintasKepri.com – Forum Kita Peduli Sesama (FKPS) bersama lintas organisasi di Natuna, termasuk Aliansi Jurnalistik Online Indonesia (AJOI) Natuna, melakukan penggalangan dana, bagi korban yang mengalami kecelakaan (Laka) tunggal, di jalan arah ke Pelabuhan Selat Lampa beberapa waktu lalu.
Penggalangan dana ini, dilaksanakan di simpang empat Pasar Ranai (depan Masjid Jami’), pada Ahad (30/12/2018) petang.
Saat ini, korban laka tunggal dengan mobil minibus warna silver, yang menyebabkan satu orang meninggal dunia tersebut, masih terbaring tak berdaya di ruang ICU RSUD Natuna. Dia adalah Leo Prandika dan Ilham Akbar. Keduanya merupakan warga asal Kecamatan Midai, Natuna.
Rencananya, kedua korban selamat itu, akan dirujuk ke RSUP Kota Tanjungpinang.
Penggalangan dana yang dilaksanakan selama kurang lebih 2 jam tersebut, berhasil terkumpul sebesar Rp 15.283.000.
“Besok (Senin 31 Desember 2018, red) dana ini akan kita serahkan kepada keluarga korban, yang saat ini masih berada di RSUD,” ujar Yanto, ketua FKPS.
Para relawan kemanusiaan ini berharap, dana tersebut nantinya dapat membantu keluarga korban, untuk membiayai proses pengobatan sang korban, selama di Tanjungpinang.
Aksi sosial ini, juga melibatkan beberapa personel Kepolisian, dari Polres Natuna.
Bagi anda yang berniat untuk menyumbangkan rejekinya kepada kedua korban tersebut, dapat menyalurkannya melalui nomor rekening Mandiri 1090088323522 atas nama Dodi Kusuma dan BRI 225201000670537 atas nama Shidiq Gozali.
Laporan : Erwin Prasetio