Natuna, LintasKepri.com – Forum Kita Peduli Sesama (FKPS), bersama sejumlah komunitas sosial lainnya, seperti Yamaha RX King Series Natuna (YRSN), Fiz R Bersaudara dan Suzuki Satria FU Club (SSFC), melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos), di Desa Selaut, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Kegiatan sosial kemanusiaan tersebut, dilaksanakan oleh FKPS Cs, selama 2 hari, yaitu dari hari Sabtu dan Minggu, tanggal 20-21 Juli 2019.
Rombongan FKPS datang ke Desa Selaut, dengan menggunakan perahu motor (pompong), dari Desa Kelarik, Kecamatan Bunguran Utara, pada Sabtu (20/07/2019) petang, sekitar pukul 15:00 Wib.
Setibanya di Pelabuhan Desa Selaut sekitar pukul 17:00 Wib, rombongan langsung disambut hangat oleh Kepala Desa dan sejumlah warga setempat.
Ketua FKPS, Sugianto Utomo, atau yang lebih akrab dipanggil Yanto, menjelaskan, bahwa kegiatan bakti sosial dimulai seusai sholat isya’ berjamaah, disalah satu Masjid yang ada di Desa Selaut.
“Habis sholat Isya’ kami memberikan santunan kepada anak yatim, yang dilanjutkan dengan tausiah agama yang dibawakan oleh Ustadz Said Sukrillah,” terang Yanto, kepada media ini.
Kegiatan dilanjutkan pada Minggu (21/07/2019) pagi, dengan menggelar kegiatan senam sehat, pembagian sembako, pengecekan kesehatan, gotong royong dan berbagai perlombaan tingkat anak-anak dan lansia.
“Lomba yang kami gelar diantaranya lomba adzan, lomba membaca surat pendek, lomba tarik tambang dan lomba memasukkan karet kedalam pipet, tingkat anak-anak. Sementara untuk lansia kami gelar lomba makan pisang. Selain itu kami juga menyerahkan sembako kepada warga sebanyak 55 paket,” jelas Yanto.
Yanto mengaku sangat terharu, dan mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, atas sambutan dan layanan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Selaut bersama seluruh masyarakat Selaut, terhadap rombongan FKPS.
“Sambutannya sangat meriah sekali. Baik dari Pak Kades maupun seluruh warga Selaut. Mereka menerima dan melayani kami dengan sangat baik. Saya mewakili rombongan, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,” ucap Yanto.
Selain kepada Pemerintah dan Masyarakat Desa Selaut, Yanto juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak, yang telah bersedia menyumbangkan materi dan tenaganya, sehingga kegiatan sosial yang mereka laksanakan bisa berjalan dengan baik dan sesuai harapan.
“Tanpa adanya partisipasi dari semua pihak, kami yakin kegiatan ini tidak akan sukses. Kedepan kami berharap, masyarakat masih mempercayakan amanahnya kepada kami, untuk menyalurkan bantuan kepada sejumlah masyarakat Natuna yang membutuhkannya,” harap pria asal Kota Lamongan, Jawa Timur itu.
Kata Yanto, Desa Selaut dipilih sebagai sasaran penyaluran bantuan, karena Desa tersebut tergolong salah satu daerah yang cukup tertinggal dan terisolir, jika dibandingkan dengan daerah lain yang ada di Natuna.
Sementara itu Kepala Desa Selaut, Abu Hair, juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada rekan-rekan FKPS bersama sejumlah komunitas motor lainnya, yang telah sudi mengunjungi dan memberikan bantuan kepada masyarakat di Desa Selaut.
“Terimakasih kami ucapkan kepada rombongan FKPS, yang telah bersedia datang dan melakukan bakti sosial di Desa kami. Kami akui, sangat jarang orang dari Ibu Kota Kabupaten Natuna datang kesini. Mudah-mudahan amal baik rekan-rekan semua dibalas oleh Allah SWT,” ujar Abu Hair, mewakili warganya.
Dalam lawatannya ke salah satu Pulau terpencil tersebut, FKPS Cs didampingi oleh 2 orang Babinsa dari Koramil 03/Sedanau, yaitu Serda Jimsom Pangaribuan dan Kopda Zulkarnaini.
Laporan : Erwin Prasetio