Tanjungpinang, LintasKepri.com – DPRD Tanjungpinang menggelar Paripurna Istimewa HUT Otonom ke-16 tahun Kota Tanjungpinang, Selasa (18/10). Paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Suparno, didampingi Wakil Ketua I Ade Angga, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah, dan Sekda Kepri TS Arif Fadillah.
Suparno menilai Tanjungpinang telah banyak berkembang dan secara strategis juga bagus untuk meningkatkan pariwisata.
“Tanjungpinang secara fisik sudah berkembang, dan pemerintah dituntut bekerja keras dalam memenuhi kebutuhan sosial masyarakat,” kata Suparno saat membuka paripurna istimewa tersebut di Gedung DPRD Kota Tanjungpinang Senggarang, Kepulauan Riau.
Sedangkan menurut Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dalam pidatonya mengatakan, Pemerintah Kota Tanjungpinang selama ini sudah menunjukan transparansi dalam pengelolaan keuangan.
Selain itu pemerintah juga mengembangkan bidang teknologi berdasarkan proritas daerah. Kata Lis pertumbuhan ekonomi Tanjungpinang masih diatas rata-rata pertumbuhan ekonomi di Kepri.
“Kami terus melakukan promosi wisata Kota Tanjungpinang walau kondisi saat ini sedang sulit, namun Tanjungpinang berhasil bertahan dengan pertumbuhan ekonomi masih diatas rata-rata Kepri,” tutur Lis.
Sementara itu, ditempat yang sama, Sekda Kepri TS Arif Fadillah mengatakan, sejarah Kota Tanjungpinang sangat banyak sehingga menjadi Ibu Kota Provinsi Riau hingga menjadi Kota Otonom sebagai Ibu Kota Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) saat ini.
“Tanjungpinang saat ini telah banyak kemajuan, tentunya kedepan Pemerintah Kota Tanjungpinang bisa lebih bersinergi ke Pemerintah Provinsi Kepri dalam membangun Tanjungpinang,” katanya.
(Iskandar)