Disdik Kepri Beri Bantuan Mesin Untuk SMAN 1 Toapaya

Avatar
Penyerahan Bantuan Mesin Pencacah Sampah Organik Ke Sekolah Adiwiyata Binaan SMAN 1 toapaya Kabupaten Bintan dari Disdik Kepri, Jumat (4/8).
Penyerahan Bantuan Mesin Pencacah Sampah Organik Ke Sekolah Adiwiyata Binaan SMAN 1 toapaya Kabupaten Bintan dari Disdik Kepri, Jumat (4/8).
Penyerahan Bantuan Mesin Pencacah Sampah Organik Ke Sekolah Adiwiyata Binaan SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan dari Disdik Kepri, Jumat (4/8).

Bintan, LintasKepri.com – Dalam rangka meningkatkan kecintaan siswa peduli terhadap kebersihan di lingkungan sekolah, Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau memberikan bantuan berupa mesin pencacah sampah organik untuk SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan, Jumat (4/8).

Fungsi mesin pencacah sampah organik ini adalah untuk mengolah daun menjadi kompos. Ada 8 unit mesin yang diberikan dari Disdik Kepri. Bantuan tersebut merupakan program Tahun Anggaran 2017.

Pemberian bantuan dilaksanakan di Aula SMAN 1 Toapaya yang dihadiri langsung oleh para siswa, Korwas Provinsi Kepri, Korwas Kabupaten Bintan, Pengawas Sekolah Provinsi Kepulauan Riau, Dinas LH dan Kehutanan Kabupaten Bintan, Kadis Pendidikan Kabupaten Bintan, Asisten Setda Kabupaten Bintan dan Kadisdik Provinsi Kepri.

Untuk diketahui, SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan adalah sekolah Adiwiyata berprestasi ditingkat Nasional sehingga sekolah ini bisa menjadi percontohan bagi sekolah SMA lainnya yang berada di wilayah Provinsi Kepri.

Disdik Kepri juga memberikan bekal materi pelatihan ke setiap sekolah tingkat SMP maupun SMA yang menerima mesin tersebut dibawah binaan SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan.

Dalam sambutannya, Kadisdik Provinsi Kepri, Arifin Nasir memberikan apresiasi terhadap program yang dinilai sangat bagus ini, dimana siswa diajarkan mencintai lingkungan dan memberdayakan atau mengolah sampah menjadi kompos.

Kadisdik Kepri, Arifin Nasir (kemeja putih) didampingi PPTK kegiatan Pembinaan Sekolah Adiwiyata Mandiri Disdik Kepri, Irwan Panggabeanmesin pencacah sampah organik untuk SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan, Jumat (4/8).
Kadisdik Kepri, Arifin Nasir (kemeja putih) didampingi PPTK kegiatan Pembinaan Sekolah Adiwiyata Mandiri Disdik Kepri, Irwan Panggabean saat menyerahkan bantuan mesin pencacah sampah organik untuk SMAN 1 Toapaya Kabupaten Bintan, Jumat (4/8).

“Dimana hasil kompos nantinya bisa dijual ke masyarakat untuk pupuk dan itu menghasikan income bagi sekolah,” katanya.

Arifin Nasir juga mengucapkan terimakasih kepada anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau khususnya Komisi 4 yaitu Dewi Komalasari atas dedikasi kecintaan beliau dalam memajukan Program Adiwiyata di SMAN 1 Toapaya.

Ditempat yang sama, PPTK kegiatan Pembinaan Sekolah Adiwiyata Mandiri Disdik Kepri, Irwan Panggabean menilai suatu kebanggaan tersendiri dimana ada sekolah yakni SMAN 1 Toa Paya bisa mengharumkan nama daerah Provinsi Kepri di kancah Nasional dalam bidang Adiwiyata.

“Merangsang bagi sekolah SMA lainnya agar bisa bersaing maupun berlomba-lomba untuk menjaga lingkungannya,” ungkapnya.

Irwan menyebut, sesuai amanat dari Kadis Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau akan menambah mesin serupa.

(Iskandar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *