Dapati Siswa Tak Pakai Masker, Kapolsek Tambelan Langsung Pasangkan Masker

Avatar
Dapati Siswa Tak Pakai Masker, Kapolsek Tambelan Langsung Pasangkan Masker, Senin (31/8).
Dapati Siswa Tak Pakai Masker, Kapolsek Tambelan Langsung Pasangkan Masker, Senin (31/8).

Bintan, LintasKepri.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Tambelan melaksanakan kegiatan edukasi imbauan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran COVID-19 kepada siswa SMP Negeri 14, Kecamatan Tambelan, Kabupaten Bintan, Senin (31/8).

Kegiatan tersebut, dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambelan, Ipda Missyamsu Alson, bersama anggotanya Bripka Josua J.P Sirait.
Alson menuturkan kegiatan tersebut untuk memberikan edukasi kepada siswa SMPN 14 di Tambelan, Kabupaten Bintan agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran COVID-19 dengan cara memakai masker, menjaga jarak serta mencuci tangan.

“Bagi kepala sekolah dan guru dapat menyiapkan sarana dan prasarana sesuai protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19,” pinta Kapolsek.

Selain itu, Kapolsek juga langsung memasangkan masker kepada siswa yang kedapatan tidak menggunakan masker.

“Selama kegiatan berlangsung tidak ditemukan hal-hal yang menonjol, situasi dalam keadaan aman dan terkendali,” pungkas Kapolsek Tambelan ini.

(san)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *