Bupati Lingga Resmikan Listrik 24 Jam dan Air Bersih di Pulau Lipan

Avatar
Bupati Lingga Resmikan Listrik 24 Jam dan Air Bersih di Pulau Lipan.
Bupati Lingga Resmikan Listrik 24 Jam dan Air Bersih di Pulau Lipan.

Lingga, LintasKepri.com – Bupati Kabupaten Lingga Muhammad Nizar resmikan aliran Listrik 24 jam dan air bersih di Pulau Lipan Desa Penuba Kecamatan Lingga Kabupaten Lingga, Jumat (4/6).

Muhammad Nizar dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pihak PDAM yang telah berjibaku dalam menyalurkan air bersih di Pulau Lipan.

“Alhamdulilah pada hari ini air bersih sudah tersalurkan bisa kepada masyarakat, tentunya air bersih ini sangat dibutuhkan masyarakat dan mendapatkan keringan telah disalurkan juga aliran listrik dari Desa induk,” ucap Nizar.

Nizar berharap kepada masyarakat dengan disalurkan listrik dan air bersih agar senantiasa merawatnya, ini merupakan bentuk rasa sukur kita kepada Allah SWT.

Bupati Lingga Resmikan Listrik 24 Jam dan Air Bersih di Pulau Lipan.

Pada kesempatan itu juga Syafi’i selaku Kepala Desa (Kades) Penuba mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bupati Lingga yang telah menyempatkan hadir dalam peresmian air bersih dan aliran listrik di salah satu pulau yang ada di Desa nya.

Dikatakan Syafi’i sebelumya masyarakat di Pulau Lipan mengunakan mesin pribadi untuk menerangkan dirumah masyarakat. Dan terkait air bersih sebelumnya masyarakat mengunakan sumber air sumur yang cukup jauh jarak tempuhnya untuk kebutuhan sehari-hari nya.

“Alhamdulilah pada hari ini dikampung kita aliran listrik sudah bisa dinikmati masyarakat 24 jam dan juga pada hari ini air bersih juga sudah bisa di nikmati masyarakat ke rumah-rumah langsung,” ucap sukur Syafi’i.

(fza/rls)

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *