BUMD Tanjungpinang Aktifkan CCTV di Pasar Ikan

Avatar
Kadiv Operasional BUMD Tanjungpinang PT Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB) Pramuji (bertopi) saat meninjau CCTV yang terpasang di pasar penjualan ikan beberapa hari lalu.

– Terkoneksi ke Kantor Polisi

Kepala Divisi (Kadiv) Operasional BUMD PT Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB) Pramuji (bertopi), saat meninjau CCTV yang terpasang di pasar penjualan ikan beberapa hari lalu.

Tanjungpinang, LintasKepri.com – Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Tanjungpinang Makmur Bersama (TMB), mengaktifkan kembali 8 titik Closed Circuit Television (CCTV) di lokasi tempat penjualan ikan Pasar Baru II blok D.

Kamera pengintai (CCTV) di pasar itu sebelumnya sudah terpasang. Hanya saja sempat rusak. Kamera pengintai itu sudah beberapa hari terpasang dan beroperasi.

Dirut BUMD Kota Tanjungpinang, Fahmy, di ruangan kerjanya, Jumat, menuturkan, CCTV dipasang bertujuan agar keamanan di area pasar terjaga.

Selama ini dirinya banyak menerima laporan dan keluhan dari pedagang yang barang dagangannya hilang.

CCTV terkoneksi ke Polsek Tanjungpinang Kota.

“Oleh karena itu kita segera mengaktifkan kembali CCTV yang kita pasang ini. Alhamdulillah sejak diaktifkan kembali CCTV ini, kita tidak lagi menerima laporan dari pedagang tentang barang dagangan yang hilang,” jelasnya.

Setakat ini, sambung Fahmy, BUMD Tanjungpinang mengaktifkan 8 titik CCTV terlebih dahulu. Kedepan, kata dia, akan ada penambahan untuk di blok B dan C, bahkan hingga ke Pasar Baru I.

CCTV yang aktif saat ini terhubung langsung ke handphone milik Direksi BUMD. Pihak kepolisian juga bisa memantau apa yang terjadi di pasar melalui CCTV karena terkoneksi ke Polsek Tanjungpinang Kota.

“Bila ada kejadian apapun di pasar, pihak kepolisian bisa mengetahui dari CCTV dan langsung menindaklanjuti,” katanya.

(cho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *