Lintaskepri.com, Tanjungpinang – Pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions antara Bayern Munich dan Real Madrid di Allianz Arena, Rabu (1/5/2024) dini hari WIB, berakhir dengan skor imbang 2-2.
Bayern Munich langsung mengancam di awal pertandingan dengan tembakan Leroy Sane yang masih bisa ditepis Andriy Lunin. Selang beberapa menit kemudian Bayern mendapatkan peluang emas, namun tendangannya kembali diamankan Lunin.
Real Madrid membuka skor di menit ke-24 melalui gol Vinicius Junior yang memanfaatkan umpan terobosan Toni Kroos. Madrid lebih dominan dalam menguasai bola setelah gol tersebut.
Babak kedua Bayern terus meningkatkan serangan dan berhasil membalikkan keadaan di babak kedua dengan gol Leroy Sane (53′) dan penalti Harry Kane (57′).
Namun, Vinicius kembali mencetak gol melalui penalti di menit ke-83 setelah Kim Min-jae menjatuhkan Rodrygo. Skor 2-2 bertahan hingga akhir pertandingan.
Hasil imbang ini membuat Real Madrid sedikit diuntungkan, karena mereka akan menjadi tuan rumah di leg kedua yang akan berlangsung di Santiago Bernabeu pada 9 Mei 2024.(*/Mfz)
Editor: Yli