Batik Air Malaysia Terbang ke Batam, Dorong Ekonomi dan Pariwisata

Lintaskepricom
Batik Air Malaysia Terbang ke Batam, Dorong Ekonomi dan Pariwisata
Batik Air Malaysia Terbang ke Batam, Dorong Ekonomi dan Pariwisata. Foto: Instagram/Batik Air Malaysia.

Lintaskepri.com, Batam – Batik Air Malaysia resmi membuka penerbangan perdananya di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, menghubungkan Batam dengan Kuala Lumpur, Sabtu (17/02/2024).

Pembukaan rute Batik Air Malaysia ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan pariwisata di kedua negara.

Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, menyambut baik beroperasinya maskapai ini di Batam.

Ia optimistis langkah ini akan mempermudah aksesibilitas dan meningkatkan kunjungan wisatawan, yang pada akhirnya mendorong roda ekonomi Batam.

“Upaya ini sejalan dengan fokus BP Batam dan Pemko Batam dalam mengembangkan infrastruktur dan fasilitas penunjang pariwisata,” katanya.

PT BIB, pengelola Bandara Internasional Hang Nadim, berkomitmen untuk terus membuka penerbangan internasional.

Direktur Utama PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan maskapai jni menjadi penerbangan internasional kedua setelah Kunming, China.

Diharapkan, ke depannya akan ada lebih banyak penerbangan dari berbagai negara yang mendarat di Batam.

“Rute Batam-Kuala Lumpur akan dilayani tiga kali seminggu pada tahap awal,” katanya.

Penerbangan Batik Air Malaysia perdana membawa 162 penumpang dari Batam ke Kuala Lumpur dan 114 penumpang dari Kuala Lumpur ke Batam.(*/Brm)

Editor: Brm

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *