Among Mitro Natuna Siap Laksanakan Program Penghijauan

Avatar
Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA., saat foto bersama para pengurus dan anggota Among Mitro Natuna.
Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA., saat foto bersama para pengurus dan anggota Among Mitro Natuna.
Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA., saat foto bersama para pengurus dan anggota Among Mitro Natuna.

Natuna, LintasKepri.com – Penanaman bibit pohon menjadi program penghijauan yang akan digalakkan paguyuban warga jawa Among Mitro Kabupaten Natuna. Dalam pelaksanaannya,  Among Mitro akan bekerjasama dengan Badan Pengelolaan Daerah aliran sungai dan hutan lindung Pemerintah Provinsi Kepri.

Ketua Umum Among Mitro,  Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA., mengatakan,  penghijauan masuk sebagai prioritas program kerja kepengurusan Among Mitro periode 2017-2022. Hanya saja sasaran program penghijauan masih dalam tahap pendataan.

Biasanya,  program penghijauan ini difokuskan pada lokasi rawan abrasi atau lokasi yang membutuhkan. Rencananya,   tahap awal ini akan dibagikan sebanyak 7000 bibit pucuk merah.

“Selain mempererat silaturahmi sesama warga jawa yang sudah berdomisili di Natuna dan warga jawa selaku pendatang atau perantau bahkan dalam penugasan kerja, kita juga punya program kerja lainnya yang nantinya akan semakin mendekatkan hubungan silaturahmi warga jawa dengan masyarakat tempatan yakni suku melayu dan suku-suku lainnya di Natuna,” kata Ngesti pada acara silahturahmi antar warga jawa di Sebayar Desa Sungai Ulu,  Kecamatan Bunguran Timur,  Sabtu (06/01/2017) siang.

Ngesti yang juga merupakan Wakil Bupati Natuna itu menerangkan, paguyuban warga jawa Among Mitro terus berbenah dalam penguatan susunan pengurus organisasi.  Sumberdaya manusia menjadi tantangan agar organisasi ini bisa berjalan dengan baik.

“SDM yang terlibat dalam kepengurusan ini dari lintas sektor. Ada yang bekerja di pemerintahan,  TNI,  Polri, komunitas seni, media masa, dan pejabat desa. Semua ada tergabung,” katanya.

“Ini membuktikan bahwa keberadaan kita juga bagian dari mitra pemerintah daerah dalam membangun daerah,” pungkas Ngesti.

Laporan : Erwin Prasetio

banner 728x90

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *