Tanjungpinang, LintasKepri.com – Gabungan aktivis yang berada di wilayah Kepulauan Riau direncanakan akan bertolak menuju Jakarta guna menghadiri pagelaran rembuk nasional yang digelar pada 7 Juli mendatang.
Salah satu perwakilan aktivis Kepri,Juandi, di Tanjungpinang, Senin (2/7) menuturkan, pihaknya bangga berkesempatan mengikuti kegiatan yang rencananya akan dihadiri oleh perwakilan aktivis di seluruh daerah yang ada di Indonesia.
“Kami sangat bangga dapat mengikuti kegiatan ini, apa lagi tema yang dibahas yakni “Rakyat Melawan Intoleransi, Radikalisme,dan Terorisme” yang saat ini hangat diperbincangkan oleh masyarakat,” ucapnya.
Juandi mengapresiasi kegiatan rembuk nasional ini. Karena bagi pihaknya kegiatan seperti ini perlu dan harus terus didukung agar nantinya setiap aktivis terutama yang berada di Tanjungpinang dapat bertukar wawasan dengan aktivis didaerah lain.
“Kegiatan seperti ini sangatlah baik menurut kami. Selain jadi ajang silaturahmi juga menjadi ajang tukar pikiran antar sesama aktivis,” ucapnya.
Pihaknya dijadwalkan akan bertolak menuju Jakarta pada 6 Juli mendatang untuk mengikuti kegiatan ini.
“Insya Allah kami perwakilan aktivis di Kepri akan berangkat pada tanggal 6 Juli mendatang,” katanya.
(M. Danu)