Tanjungpinang, LintasKepri.com – Adipura kategori Kota Sedang yang diraih Tanjungpinang diarak keliling kota mulai dari Bandara Raja Haji Fisabilillah dan tiba di Gedung Gonggong sekitar pukul 14.00 WIB, Jumat (4/8). Adipura terlihat dikawal ketat oleh aparat kepolisian setempat yang dipegang oleh Bujang dan Dara Kota Tanjungpinang.
Siswa-siswi SD/SMP dan masyarakat ramai berdiri disepanjang jalan protokol untuk menyambut arak-arakan piala Adipura 2017 yang berhasil diraih Kota Tanjungpinang.
Pada arak-arakan itu terlihat Walikota Lis Darmansyah, Wakil Walikota Syahrul dan Sekretaris Daerah Tanjungpinang Riono dalam satu mobil jeep terbuka mengiringi piala Adipura yang dibawa oleh Bujang dan Dara hingga ke Pelataran Gedung Gonggong Tepi Laut.
“Alhamdulillah penghargaan Adipura ke-13 berhasil kita bawa kembali, dan ini prestasi yang luar biasa. Dari 122 Kota/Kabupaten se-Indonesia, Kota Tanjungpinang dinilai sebagai Kota yang bersih dan ramah lingkungan,” ucapnya.
Kegiatan ini juga, kata Lis, murni dilakukan dari dana swadaya OPD dan masyarakat, bukan berasal dari dana APBD, seperti pengecatan jalan, gotong royong.
“Hal ini menjadi bukti bahwa kita semua punya kewajiban yang sama untuk menjaga keindahan kota tercinta ini,” katanya.
Lis berharap Adipura ditahun depan dapat kembali diraih jika ia bersama Syahrul tak lagi bersama.
“Meskipun tahun depan kami tidak berada dihadapan bapak/ibu, saya berharap penghargaan piala Adipura ini bisa kita pertahankan, jangan sampai lepas, prestasi ini harus kita jaga. Adipura merupakan sebuah maha karya dari hasil kerja kita bersama. Adipura milik kita bersama hasil kerja kita bersama. Dimanapun kita berada menjaga kebersihan adalah tanggungjawab kita bersama,” tuturnya.
(Iskandar)