Natuna, LintasKepri.com – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Natuna, Komisariat PAIPIAUD, menggelar Latihan Kader (LK) 1 tahun 1441 Hijriyah (2020).
Pelatihan calon kader HMI Natuna ini dilaksanakan di Aula Gedung Asrama Haji, Kompleks Masjid Agung Natuna Gerbang Utaraku, selama 4 hari. Yaitu dari tanggal 31 Januari hingga 3 Februari 2020.
Ketua Umum HMI Cabang Natuna, melalui Sekretaris Umumnya, Ferry Irawan, mengatakan, bahwa tujuan diadakannya latihan kader 1 ini, untuk membentuk karakter para mahasiswa/i sebagai calon kader HMI, yang mampu menjaga marwah salah satu Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) Islam tersebut.
“Kami berharap kepada para peserta latihan kader 1, dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan bersungguh-sungguh, hingga selesai,” ucap Ferry Irawan saat membuka kegiatan tersebut, pada Jum’at (31/01/2020) siang.
Kata Ferry, para calon kader HMI merupakan kumpulan orang-orang terpilih, yang siap untuk memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah dan negara, melalui berbagai kegiatan kepemudaan yang bernuansa Islamiah.
“HMI adalah salah satu organisasi besar yang mampu melahirkan banyak kader. Untuk itu kami berharap kalian bisa menjadi penerus organisasi ini. Kami juga berharap supaya para kader HMI dapat membudayakan diskusi, dalam menghadapi setiap masalah,” pungkasnya.
Dalam kesempatan itu Ketua Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Natuna, Kartubi, menjelaskan, bahwa HMI merupakan Organisasi Mahasiswa tertua di Indonesia, yang di bentuk pada 5 Februari 1947.
Kata dia, HMI adalah salah satu organisasi yang terus aksis, dan memiliki banyak kader diseluruh Indonesia. Karena setiap satu tahun sekali, selalu diadakan perekrutan kader dan pengurus baru.
“Para kader HMI dipilih dari orang-orang yang mampu untuk meneruskan dan mengembangkan organisasi ini. Bagi HMI pengkaderan itu nomor satu,” ucap Kartubi.
Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), juga memberikan apresiasi kepada HMI cabang Natuna, telah menjadi salah satu organisasi yang terus memberikan kontribusi bagi daerah diujung utara NKRI ini.
“Kami berharap setiap Organisasi Kepemudaan di Natuna dapat terus menjalin sinergitas dengan Pemerintah Daerah, salah satunya HMI cabang Natuna ini,” ujar Beni Suparta, yang merupakan Kepala Dispora Natuna.
Beni mengatakan, bahwa Pemerintah Daerah sangat peduli dengan para pemuda. Hal ini dibuktikan dengan dibentuknya Dinas tersendiri yang mengurusi masalah pemuda dan olahraga, yang sebelumnya masih tergabung bersama Dinas Pendidikan Natuna.
“Rencananya kami juga akan mengadakan silahturahmi dengan para OKP, tapi waktunya belum ditentukan. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap para pemuda di Natuna. Kami akan selalu mendukung segala kegiatan positif, yang dilaksanakan oleh setiap OKP, termasuk HMI,” katanya.
Muhammad Arif, yang merupakan Ketua Pelaksana dalam kegiatan tersebut menjelaskan, bahwa awalnya ada sebanyak 31 orang yang mendaftar sebagai calon kader HMI cabang Natuna tahun 2020. Namun setelah melalui berbagai proses dan pertimbangan yang matang, akhirnya hanya dipilih sebanyak 20 orang saja.
Kata Arif, kegiatan yang mengangkat tema “Terbinanya Kepribadian Muslim yang Berkualitas Akademis, Sadar Akan Fungsi dan Peranannya dalam Organisasi, serta Hak dan Kewajibannya sebagai Kader Umat dan Kader Bangsa” tersebut, dibiayai oleh para donatur, termasuk dari KAHMI Natuna.
“Saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur, dan juga kepada para panitia yang telah bekerja keras untuk mensukseskan kegiatan ini,” ungkap Arif.
Turut hadir dalam acara pembukaan Latihan Kader 1 HMI cabang Natuna tahun ini, Kepala Bakesbangpol Natuna Muhtar Achmad, Sekretaris DPD KNPI Natuna Sugianto Utomo, para perwakilan OKP, Master of Training serta para tamu undangan lainnya.
Laporan : Erwin Prasetio
Mantab. Smga skses melahirkan kaderĀ² agent of change yg terbaik,