Natuna, LintasKepri.com – Pada Minggu (03/03/2019) lalu, telah di gelar Musyawarah Besar (Mubes) Himpunan Mahasiswa Kabupaten Natuna (HMKN) Tanjungpinang yang ke XVI.
Mubes yang berlangsung di Gedung LVRI Tanjungpinang jl. basuki rahmat ini di buka langsung oleh pendiri HMKN tanjungpinang, Yusuf Mahidin.
Tujuan Mubes ini adalah untuk memilih Ketua HMKN Kota Tanjungpinang yang baru sekaligus pembacaan Lembar Penanggung Jawaban (LPJ) dari Ketua sebelumya. Dan Sebagai ketua terpilih untuk periode 2019-2020 adalah Raja Igo Febrinaldy.
Pendiri HMKN Kota Tanjungpinang Yusuf Mahidin pada kesempatan itu mengungkapkan bahwa mahasiswa harus terus semangat dan aktif dalam melihat perkembangan daerah ini.
“Generasi muda sangat berperan penting dalam kemajuan daerahnya dan juga mahasiswa harus lebih aktif dan bangkit dalam menjalankan Roda organisasi,” ucap Yusuf Mahidin.
Darmawan selaku ketua HMKN sebelumnya pada kesempatan itu juga mengucapkan selamat kepada ketua terpilih.
“Saya ucapan selamat buat raja igo sebagai ketua terpilih di musyawarah besar HMKN Tanjungpinang-Bintan yang ke XVI periode 2019-2020,” ujar Darmawan.
“Dan pesan saya untuk ketua terpilih dan pengurus nya nanti agar lebih kompak, maju dan bejaya lagi dari kami pengurus sebelumnya. Bawalah HMKN Berjaya Sampai setinggi langit agar semua orang bisa tau kalau HMKN juga bisa,” katanya.
Masih kata dia, “Untuk Pemerintah daerah juga harus kita kawal kinerja mereka bersama, karna mahasiswa adalah kaum intelektual yg akan memajukan daerah nya masing masing,” tutupnya.
Ketua HMKN Kota Tanjungpinang terpilih, Raja Igo Febrinaldy pada sambutan perdananya sebagai ketua HMKN mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota HMKN yang telah mensukseskan Mubes ini dan kedepannya marilah kita jaga kekompakan.
“Tujuan saya naik mencalonkan ketua HMKN adalah untuk meningkat kualitas mahasiswa Natuna yang ada di kota Tanjungpinang, dengan mempunyai integritas dan kualitas serta menyatukan mahasiswa Natuna agar lebih kompak dalam segala hal,” ucapnya.
“Saya juga selaku mahasiswa juga berperan aktif dalam hal pengawasan proses jalan pemerintahan daerah kabupaten Natuna, dan juga ikut serta dalam hal memberikan informasi yang terjadi di Natuna kepada mahasiswa Natuna yang ada di Tanjungpinang,” tambahnya.
Turut hadir pada Mubes tersebut, Penasehat HMKN tanjungpinang Fahmi fikri dan anggota HMKN Kota Tanjungpinang.
Editor : Erwin Prasetio