Lintaskepri.com, Batam – Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Nyanyang Haris Pratamura, membuka secara resmi Pelatihan Digital Marketing bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kings Hotel, Kota Batam, Senin (28/4/2025).
Pelatihan ini merupakan inisiatif Pemerintah Provinsi Kepri untuk memperkuat kapasitas pelaku UMKM dalam menghadapi era digital.
Dengan dukungan keterampilan pemasaran digital, UMKM diharapkan mampu memperluas jangkauan pasar dan bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
Wagub Nyanyang menegaskan pentingnya kesiapan UMKM menghadapi transformasi digital yang menjadi bagian dari Revolusi Industri 4.0.
Ia menekankan bahwa digitalisasi bukan lagi pilihan, melainkan keharusan untuk meningkatkan daya saing.
“Kita telah memasuki era Industri 4.0, di mana tantangan dan peluang digitalisasi harus dimanfaatkan maksimal oleh UMKM di Kepri agar bisa bertumbuh dan menembus pasar nasional,” ujar Wagub Nyanyang.
Lebih lanjut, ia memaparkan berbagai langkah strategis Pemprov Kepri untuk mendukung pemberdayaan UMKM, di antaranya:
Pemberian bantuan pinjaman kepada UMKM binaan Dinas Koperasi Kepri, dengan plafon hingga Rp40 juta dan masa angsuran ringan selama dua tahun.
Penyediaan fasilitas pusat sterilisasi makanan secara gratis di Kawasan Industri Tunas 2, guna meningkatkan standar produk kuliner UMKM agar siap bersaing di pasar lebih luas.
Peningkatan frekuensi pelatihan digital dan e-commerce, agar UMKM mampu menguasai strategi pemasaran daring yang efektif.
“Perkembangan pesat e-commerce harus dimanfaatkan maksimal. Kami berharap UMKM Kepri bisa terus melebarkan sayap, menjangkau pasar domestik hingga internasional,” tambah Wagub Nyanyang.(*)